Scroll Untuk Membaca

Medan

Pembukaan Musywil Ke 13 Muhammadiyah, Gubsu: Kalau Ada Seratus Mujahid Sayalah Satu Orangnya

Pembukaan Musywil Ke 13 Muhammadiyah, Gubsu: Kalau Ada Seratus Mujahid Sayalah Satu Orangnya

MEDAN (Waspada): Gubsu Edy Rahmayadi membakar semangat jihad warga Muhammadiyah pada sambutan pembukaan Musyawarah Wilayah (Musywil) ke 13 Muhammadiyah dan Aisyiyah Sumatera Utara yang digelar di Kota Padang Sidempuan, Sabtu (18/2/2023).

Pantauan wartawan di arena pembukaan, Gubsu Edy di sela-sela sambutannya memutar lagu “Panggilan Jihad” ciptaan Buya Hamka.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Pembukaan Musywil Ke 13 Muhammadiyah, Gubsu: Kalau Ada Seratus Mujahid Sayalah Satu Orangnya

IKLAN

Gubsu mengajak Umara dan Ulama serta umat Islam Sumatera Utara menjadi mujahid yang menegakkan hukum Allah.

“Kalau ada seratus mujahid, maka sayalah satu orangnya. Kalau ada satu mujahid, saya yang menggenggamnya,” teriak Gubsu Edy di saat memulai diputarnya bait pertama lagu Panggilan Jihad.

Suasana sontak menjadi hening saat gubsu meneriakkan dan memutar lagu tersebut.

Para pengurus dan pimpinan Muhammadiyah dan Aisyiyahmulai dari pusat hingga cabang yang hadir di arena itu, terlihat tenang mendengarkan lagu tersebut diputar yang sesekali disertai pernyataan dan teriakan takbir dari Edy Rahmayadi.

Sebelumnya Gubsu Edy Rahmayadi pada kesempatan tersebut berharap Muhammadiyah terus mempersatukan Bangsa dan umat islam.

“Muswil ini kita harapkan jadi momentum mempersatukan dan meningkatkan ukhuwah, serta ketakwaan kepada Tuhan Yang Maha Esa. Jangan kita bercerai-berai perkara Usholli atau tidak pakai Usholli, Perkara Qunut atau tidak Qunut, yang menjadi masalah adalah tidak kesemuanya atau tidak sholat,” tambah Gubsu.

Sambutan Gubsu Edy yang diselingi dengan pemutaran lagu Panggilan Jihad langsung diapresiasi oleh pengurus pusat Aisyiyah dan Pimpinan Pusat Muhammadiyah dalam sambutan yang disampaikan mereka.

“Kita sangat apresiasi sambutan bapak gubernur tadi. Saya kira jika sambutan itu yang menyampaikannya Muhammadiyah, saya yakin akan beda,” kata Agung Danarto dalam sambutannya mewakili Ketua Umum PP Muhammadiyah Haidar Nasir.

Agung Danarto mengakui Muhammadiyah sejak awal berdirinya hingga saat ini senantiasa menggelorakan kata kata jihad. Muhammadiyah selalu mengajak masyarakat konsisten menerapkan Islam yang berkemajuan.

Dia menegaskan Islam adalah agama yang sempurna yang menciptakan masyarakat yang rahmatan lil alamin.

Selain itu Muhamadiyah sebagai gerakan Islam yang konsisten menegaskan amal makruf nahi munkar.

Musywil Muhammadiyah yang dilaksanakan di Kota Padang Sidempuan dibmana tuan rumah pelaksanaan Musyawarah Wilayah Muhammadiyah dan Aisyiyah ke – 13 mengangkat tema “Memajukan Sumatera Utara, Mencerahkan Indonesia”, “Perempuan Berkemajuan, Mencerahkan Sumatera Utara” sangat semarak pada puncak pelaksanaan yang dilangsungkan di Alaman Bolak Nadimpu, Sabtu (18/2).

Selain Gubsu, turut hadir dan memberikan sambutan Wakil Ketua DPRD Sumut Rahmansyah Sibarani, Walikota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution, Ketua Panitia Musywil yang juga Rektor UMSU, Agussani.(cpb)

Disambut : Wakil Ketua DPRD Sumut yang juga warga Persyarikatan Muhammadiyah, Rahmansyah Sibarani saat menyambut kedatangan Gubsu Edy Rahmayadi. Waspada/Ist

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE