PBI Sumut Laksanakan Safari Ramadhan

  • Bagikan

MEDAN (Waspada): Pengurus Persatuan Batak Islam (PBI) Sumut melaksanakan Safari Ramadhan. Kegiatan yang berawal, Sabtu (16/4) itu, dimulai dari Kab. Batubara. Rencananya pekan depan Safari Ramadan itu akan dilaksanakan di dataran tinggi, Kab. Humbahas dan Kab. Samosir

Ketua PBI Sumut H. Baharuddin Siagian, di Medan, Minggu (17/4) mengatakan, Safari Ramadan dilaksanakan untuk mempererat silarurrahmi. Sekaligus juga untuk mengisi kekayaan rohani. Karena dalam setiap kegiatannya juga diisi tausyiah atau ceramah agama.

Untuk Safari Ramadhan di Batubara, kata Baharuddin Siagia, dilaksanakan di Masjid Al Hidayah, Kel. Kuala Sikasim, Kec. Sei Balai. Kegiatan yang penuh suasana religius didukung penuh oleh Badan Kesejahteraan Masjid (BKM) dan mendapat sambutan dari masyarakat setempat.

Kata Baharuddin Siagian yang juga merupakan Kadis Tenaga Kerja Sumut itu, dia bersama sejumlah pengurus dan fungsionaris PBI Sumut berbaur dengan jamaah masjid dan masyarakat setempat berbuka puasa bersama. Kemudian dilanjutkan dengan shalat Maghrib, Isya dan shalat Tarawih berjamaah. “Juga diisi dengan tausiyah oleh Dr. Sakhira Zandi juga merupakan Sekretaris PBI Sumut,” katanya.

Selanjutnya, kata Baharuddin, acara juga dilanjutkan dengan memberikan tali asih kepada 15 orang anak yatim dan 15 orang tua jompo warga setempat. Juga bantuan sebesar Rp 5 juta untuk biaya pengembangan masjid, sekaligus menyampaikan Infaq dari Panitia Hari Besar Islam Disnaker Sumut sebesar Rp 2 juta. (m07)

Waspada/Ist
Ketua PBI Sumut Baharuddin Siagian, menyerahkan bantuan untuk pengembangan Masjis Al Hidayah.

  • Bagikan