Scroll Untuk Membaca

Medan

Masjid Amal Silaturrahim Terima Bantuan Dari Baznas Sumut

KETUA Baznas Sumut Prof H M Hatta menyerahkan bantuan triwulan I 2023 kepada Affan Lubis yang mewakili BKM Masjid Amal Silaturrahim di aula T Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu, Kamis (13/4). Waspada/Ist
KETUA Baznas Sumut Prof H M Hatta menyerahkan bantuan triwulan I 2023 kepada Affan Lubis yang mewakili BKM Masjid Amal Silaturrahim di aula T Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu, Kamis (13/4). Waspada/Ist

MEDAN (Waspada): Pengurus BKM Masjid Amal Silaturrahim Jl. Timah Putih Kelurahan Sukaramai II Kecamatan Medan Area diwakili Ketua Aliansi Penyelamatan Masjid Amal Silaturrahim (APMAS) Affan Lubis menerima bantuan dana Rp. 100 juta dari Badan Amal Zakat Nasional (Baznas) Provinsi Sumatera Utara di aula T Rizal Nurdin Rumah Dinas Gubsu, Kamis (13/4).

Bantuan senilai Rp100 juta yang diberikan langsung oleh Ketua Baznas Sumut Prof H M Hatta diterima langsung oleh Ketua Aliansi Penyelamatan Masjid Amal Silaturrahim (APMAS) Affan Lubis selanjutnya diserahkan kepada Ketua Panitia renovasi Irmansyah Lubis disaksikan bendahara Abdul Latif Balatif SE, warga masyarakat dan pengurus Gopmas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Masjid Amal Silaturrahim Terima Bantuan Dari Baznas Sumut

IKLAN

Usai menerima bantuan tersebut, Ketua Apmas Affan Lubis mengucapkan terimakasih kepada pengurus Baznas Sumut yang peduli terhadap perjuangan masyarakat untuk mempertahankan dan membangun kembali Masjid Amal Silaturrahim.

“Kami sangat berterima kasih, atas bantuan sebesar Rp 100 juta. Bantuan tersebut sangat kami butuhkan, sekarang dalam proses pembenahan tempat wudhu yang sangat urgent dan vital,” ujar Affan Lubis didampingi Abdul Latif Balatif.

Selain itu, tambah Affan Lubis, pihaknya mengucapkan terimakasih kepada para donatur muslim dan warga masyarakat yang telah memberikan donasinya untuk kelancaran renovasi dan pembangunan Masjid Amal Silaturrahim.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada saudara-saudara muslim yang telah menyalurkan bantuannya kepada Baznas Sumut, sehingga kami bisa dapat bantuan semoga amal ibadahnya semakin berlipat ganda. Kami juga berterimakasih kepada para jurnalis media cetak dan media online yang turut membantu pemberitaan pembangunan Masjid Amal Silaturrahim,”ujar Affan Lubis seraya mengimbau agar saudara-saudara kita muslim menyalurkan zakat melalui Baznas Sumut.

Selain itu, tambah Affan, kepada masyarakat yang ingin membantu juga dapat menyalurkan langsung bantuan Renovasi Masjid Amal Silaturrahim kepada panitia pembangunan yang telah dibentuk. (m27)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE