Scroll Untuk Membaca

Medan

Manfaat Kolam Retensi USU Belum Optimal Dirasakan

Manfaat Kolam Retensi USU Belum Optimal Dirasakan
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada): Pemerintah Kota Medan telah membangun dua kolam retensi di tahun 2023 lalu, yakni di Kampus Universitas Sumatera Utara (USU) dan di Kecamatan Medan Selayang.

Saat ini, kolam retensi USU pun telah selesai dibangun. Informasi tersebut didapat dari akun instagram Wali Kota Medan, Bobby Nasution, @bobbynst. Dalam postingan tersebut, ada video mulai dari awal hingga akhir pembangunan Kolam Retensi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Manfaat Kolam Retensi USU Belum Optimal Dirasakan

IKLAN

“Alhamdulillah, pembangunan kolam retensi USU telah selesai. Semoga kolam ini dapat meminimalisir terjadinya banjir di wilayah Jl Jamin Ginting dan JI Dr Mansyur,” tulisan dalam video yang Waspada lihat, Kamis (8/8).

Sementara itu, dihimpun dari laman website Pemko Medan didapat informasi bila biaya pembangunan kolam retensi USU memakan anggaran sebesar Rp 20 Miliar. Hal tersebut dikatakan Kepala Dinas Sumber Daya Air, Bina Marga, dan Bina Konstruksi Kota Medan, yang saat itu masih dijabat Topan Ginting.

Selain itu kolam retensi USU nantinya dapat menyelamatkan lebih kurang 400 KK yang terdampak banjir selama ini.

“Luas kolam retensi USU ini sekitar 2.875 m² dengan kedalaman 3,2 meter serta memiliki daya tampung sekitar 9.450 m³ air.

Pengoperasiannya nantinya akan dibantu dengan empat pintu yang terdiri dari dua pintu keluar dan dua pintu masuk. Kemudian antara kolam satu dengan kolam kedua akan dihubungkan dengan box berukuran 2 x 2 meter,” kata Topan sembari menjelaskan drainase yang ada saat ini dengan kedalaman eksisting 1,5 meter, nantinya saat melebihi batas secara otomatis akan masuk ke kolam retensi ini.

Sayangnya, manfaat kolam retensi USU belum optimal dirasakan khususnya bagi warga Kota Medan. Ilham Sahputra misalnya, dirinya mengaku masih melihat genangan air masih tinggi di area Dr Mansyur.

“Minggu lalu kan hujan deras itu, masih tinggi juga genangan airnya waktu pulang kerja. Gak tahu juga apa mungkin masih baru kolam retensi yang di USU itu,” tegasnya, Jumat (9/8).

Dirinya pun berharap agar kolam retensi USU bisa bermanfaat secara maksimal. “Saya rasa kalau warga Medan tahu, Jalan Dr Masnyur kalau sudah banjir itu pasti tinggi,” katanya lagi.

Kritikan atas keberadaan kolam retensi USU juga turut dilontarkan para netizen, menyahuti postingan akun instagram Wali Kota Medan, Bobby Nasution, @bobbynst terkait unggahan selesainya pembangunan kolam retensi USU.

“4 Agustus 2024. Hujan sebentar kok tetap banjir??? Keluarlah bapak lihat-lihat waktu hujan (sembari menunjukkan emotikon tertawa), jangan bobo cantik. Bapak ajaklah kawan sekerja main hujan. Lihat di mana listrik padam dan kolam pancing. Menyala Walikotaku,” tulis akun zr_sitepu.

“Memang masih banjir, tapi yang kuperhatikan air banjir cepat banget surutnya,” tulis akun hahib_idrs. (m33)

Teks

KONDISI kolam retensi yang sudah selesai dibangun. Waspada/Arianda Tanjung

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE