Scroll Untuk Membaca

Medan

LPPM Unimed Wujudkan Kampung Literasi Anak Desa Kolam

LPPM Unimed Wujudkan Kampung Literasi Anak Desa Kolam
TIM LPPM Unimed diketuai Prof Dr Nasrun foto bersama komunitas Anak Desa Kolam, Kecamatan Percut Sei Tuan. Waspada/Ist

MEDAN (Waspada): Universitas Negeri Medan melalui Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) menugaskan kelompok Program Pengabdian Masyarakat (PKM) diketuai Prof Dr Nasrun MS untuk mewujudkan Kampung Literasi.

Menurut rilis LPPM Unimed yang diterima Waspada di Medan, Minggu (23/7), Prof Nasrun dibantu tim beranggotakan Yusra Nasution SPd, MPd, Dody FP Ambarita SPd, MHum, dan Erwita Ika Violina SPd, MPd.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

LPPM Unimed Wujudkan Kampung Literasi Anak Desa Kolam

IKLAN

Mereka melaksanakannya dalam bentuk kegiatan berjudul “Penataan Ruang Pojok Baca Mewujudkan Kampung Literasi pada Komunitas Anak Desa Kolam, Kec Percut Sei Tuan, Kabupaten Deli Serdang”.

Pelaksanaan PKM pada 17 Juli 2023 berlokasi di Jln Sukmo Dusun XII Desa Kolam, dibuka dengan kehadiran Kepala Desa Jupri Purwanto.

“Pak Kades berharap agar kegiatan ini berkelanjutan, sehingga anak-anak Desa Kolam terus mendapat dukungan dan perkembangan, terutama dalam pengembangan literasi dan memperlebar akses pendidikan bagi masyarakat setempat,” ucap Prof Nasrun.

Kegiatan itu juga mendapat dukungan maksimal dari Miswanto selaku Kepala Lingkungan di Dusun XII. Miswanto mempersiapkan kegiatan di tempat lokasi mulai dari perbaikan saung, menata buku bacaan serta segala perlengkapan kegiatan PKM.

Pelaksanaan PKM  melibatkan lima mahasiswa Fakultas Ilmu Pendidikan (FIP) Unimed dengan fokus membantu dan mendampingi peserta kegiatan yang berjumlah 35 anggota Komunitas Anak Desa Kolam.

Kegiatan juga menghadirkan tiga narasumber. Pertama, Sri Mustika Aulia SPd, MPd, fokusnya mengarahkan sosialisasi penyuluhan kesadaran membaca bagi komunitas Desa Anak Kolam.

Kedua, Masta Marselina Sembiring SPd, MPd, fokusnya mengarahkan pembimbingan kepada anggota komunitas untuk memilih buku bacaan, menjaga buku bacaan dan sistem pemeliharaan serta tata kelola.

Ketiga, Husna P Tambunan SPd, MPd, fokusnya memberikan materi untuk membuat kartu anggota peminjaman buku, membuat aturan peminjaman dan tim piket penjagaan ruang baca.

Pelaksanaan PKM didampingi perwakilan LPPM Unimed Asran Siregar dan turut mengundang  beberapa dosen FIP  Unimed, seperti Nani Barorah Nasution SPsi, MA, PhD (WD I FIP),  Faisal SPd, MPd (Ketua GPM FIP) dan Lala Jelita Ananda (Kalab PGSD).

Rangkaian Pelaksanaan PKM diakhiri dengan penyerahan peralatan terdiri dari 1 Saung, 2 paket kursi, 3 rak buku dan puluahan buku yang sudah tersusun dengan rapi dan bisa dibaca oleh para anggota komunitas Desa Kolam.

Para peserta juga diberikan paket merchandise untuk memotivasi agar selalu semangat membaca dan terus mendatangi komunitas baca untuk membaca langsung atau meminjam buku bacaan.

“Ketua Lingkungan sebagai ketua komunitas Anak Desa Kolam agar tetap memotivasi anggota supaya memiliki semangat membaca yang terus meningkat. Para peserta jangan pernah malas dan bosan untuk  kembali ke ruang baca dan menghidupkan suasana membaca, sehingga terwujud Desa Kolam yang berliterasi,” pesan Prof Nasrun. (rel)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE