MEDAN (Waspda): Sebagai bentuk kepedulian terhadap masa depan generasi muda, Lions Club Medan Alumni Darma Agung bekerja sama dengan Universitas Satya Terra Bhinneka dan Bursa Efek Indonesia (IDX) menggelar Penyuluhan Kesehatan Mental dan Sosialisasi Investasi di Pasar Modal untuk pelajar SMA Santo Thomas 1 Medan.
Acara dibuka oleh District Governor Lions Club 307 A2, Lion Djoni Ang, yang dalam sambutannya menekankan komitmen Lions Club dalam mendukung kesehatan mental dan literasi keuangan di kalangan remaja. Kepala Sekolah SMA Santo Thomas 1 Medan, Sariman Gultom, S.Si., juga memberikan apresiasi atas upaya kolaboratif ini.
Diprakarsai oleh Lions Club Medan Alumni Darma Agung di bawah kepemimpinan Presiden Club Lion Kathy, kegiatan ini menghadirkan narasumber dari berbagai bidang.
Dr. Agustina, S.E., S.H., M.H., M.Psi., M.Pd., memaparkan materi bertajuk “Dua Pilar Kesehatan Mental Remaja”, menekankan pentingnya sinergi antara kesehatan mental dan finansial sejak usia muda. Dilanjutkan oleh Maryono, S.Psi., M.Psi., Psikolog, yang mengajak peserta membangun fondasi mental sehat untuk masa depan.
Ibu Sayyida Faradiba Vahlevi, S.H., M.Kn., dosen Universitas Satya Terra Bhinneka, menyoroti hubungan ketahanan nasional dengan kesiapan mental dan finansial generasi muda.
Konsep Investasi
Sementara itu, Ibu Enni M. Saragih dari IDX memperkenalkan konsep investasi di pasar modal kepada peserta, mengajarkan pentingnya membangun kemandirian finansial melalui jalur yang legal dan aman.
Relawan dari Lions Club Medan Alumni Darma Agung dan mahasiswa Universitas Satya Terra Bhinneka, antara lain Ronald, Moko Soeina, Fikri, Putri, Novita, Khairil, Juan, Okta, dan Immanuel, turut mendukung kelancaran acara.
Turut hadir pejabat Lions Club Distrik 307 A2 seperti Suleiman Sumiati, Davin Tania, Eddy Tiogana, Maya Sartika, dan Lie Jong.
Acara ditutup dengan sesi pengenalan Lions Club oleh Lion Rudy Wu, yang mengajak generasi muda bergabung dalam komunitas global pelayanan sosial.
Melalui kolaborasi lintas sektor ini, Lions Club Medan Alumni Darma Agung, Universitas Satya Terra Bhinneka, dan IDX optimis bahwa masa depan remaja Indonesia akan semakin kuat, sehat, dan berdaya saing.
Turut mendukung acara ini, Lions Club Medan Golden Cendekia , Golden Metafora dan Golden Lumina. (cpb/rel)