MEDAN (Waspada): “Sewaktu usia saya sekitar 10 tahun, saya sangat suka membaca buku komik legenda Ramayana. Melihat itu, bapak saya menambahkan nama tengah saya Ramayana,” cerita Pimpinan Umum Harian Waspada, Dr Hj Rayati Syafrin MBA, MM, kepada Konsul Jenderal India di Medan, Ravi Shanker Goel, dalam kunjungan ramah tamah di kantor Konsulat Jenderal India di Medan, Jalan Uskup Agung Medan, Rabu (17/7) sore.
Mendengar cerita singkat itu, Konjen Ravi Shanker Goel langsung memberikan buku tentang kisah Ramayana dan Mahabharata, yang disambung senyum bahagia dari anak keempat pendiri Harian Waspada Ani Idrus dan Mohammad Said ini.
Didampingi oleh CEO Press, Erucakra Mahameru daan Kepala Keuangan Harian Waspads, Arsyadona yang juga anak dan menantunya, Rayati juga bercerita pernah mengunjungi negara India sekitar 15 tahun lalu dan hubungan komunikasi Harian Waspada dengan Konsulat India di Medan telah terjalin baik selama ini.
Rayati juga menceritakan Harian Waspada telah berusia 77 tahun yang merupakan koran tertua di Pulau Sumatera dan Indonesia yang masih bertahan diera digital. Koran Waspada yang memiliki jargon Demi Kebenaran dan Keadilan, bertekad akan tetap ada dengan meningkatkan konten isi berita sehingga Koran Waspada berbeda dari media lain.
“Selain versi koran, Waspada juga sudah memiliki media digital nya. Untuk koran Waspada kita juga selalu tampilkan isi berita politik, umum, pendidikan, rubrik universitas, tulisan opini umum dan agama Islam dan rubrik travelling yang berbeda dari koran lainnya, untuk memenuhi kebutuhan informasi pembaca setia koran Waspada,” ujar Rayati.
Dalam kesempatan itu, Konjen India di Medan Ravi Shanker Goel mengaku mulai bertugas di Kota Medan pada 26 Juni 2024. Dalam agenda kerjanya ia akan melakukan kunjungan kerja ke seluruh wilayah Pulau Sumatera dan Aceh untuk lebih beberapa kawasan Negara Indonesia.
“Hubungan negara India dan Indonesia sangat baik dan erat selama ini. Bahkan banyak keturunan India sudah tinggal dan berkewenagaraan Indonesia. Orang India telah mengunjungi Indonesia sejak zaman kuno dengan memulai perdagangan bahari di laut Asia Tenggara dan Samudera Hindia,” ucapnya.
Untuk merayakan hari kemerdekaan Negara India pada 15 Agustus 2024 yang telah berusia 77 tahun, Konjen India di Medan berencana akan membuat video singkat tentang pengalaman tokoh-tokoh di Kota Medan yang pernah berkunjung di India.
“Nanti kita minta ibu Rayati untuk menceritakan pengalamannya saat berkunjung ke India,” tuturnya. (h01)
Teks
Pimpinan Umum Harian Waspada, Dr Hj Rayati Syafrin menerima buku kisah Ramayana dan Mahabharata dari Konsul Jenderal India di Medan, Ravi Shanker Goel, dalam kunjungan ramah tamah di kantor Konsulat Jenderal India di Medan, Jalan Uskup Agung Medan, Rabu (17/7) sore. Waspada/ist