Scroll Untuk Membaca

Medan

KUA Medan Perjuangan Rayakan HUT Kemerdekaan Kumpulkan Dana Rp. 61.800.000 Untuk Bangun Masjid

KUA Medan Perjuangan Rayakan HUT Kemerdekaan Kumpulkan Dana Rp. 61.800.000 Untuk Bangun Masjid

MEDAN (Waspada) : Dalam rangka memeriahkan HUT Kemerdekaan RI ke 79, Keluarga besar Kantor Urusan Agama(KUA) Kecamatan Medan Perjuangan, bersama Penyuluh Agama Islam, Penghulu dan Staf KUA serta Majelis Ta’lim se kecamatan Medan Perjuangan, menggelar acara silaturahmi, Rabu (14/8).

Kegiatan sekaligus  menyalurkan Infaq  berupa uang tunai Sebesar Rp. 61.800.000 untuk pembangunan Masjid An Nur dan pakaian kayak pakai di Desa Bongkaras Kec. Silima Pungga Pungga Kabupaten Dairi.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

KUA Medan Perjuangan Rayakan HUT Kemerdekaan Kumpulkan Dana Rp. 61.800.000 Untuk Bangun Masjid

IKLAN

Turut hadir Kepala Kantor dan Kasi Bimas Islam Kementerian Agama Kab. Dairi, Ka. Kua Kec. Silima Pungga Dan Para Penyuluh Agama Islam.

Dalam sambutannya,Kepala KUA Medan Perjuangan Ramlan, menyebutkan kegiatan ini bagian dari mensyukuri nikmat kemerdekaan. Untuk itu dia berpesan   ada 2 nikmat besar yang  harus kita syukuri. Pertama, syukur atas nikmat usia yang diberikan Allah SWT, sehingga kita dapat bertemu kembali pada HUT RI ke 79

Kedua , syukur atas nikmat iman dan Islam yang sampai saat ini kita masih tetap istiqomah berada di jalan Allah SWT. Maka kaum ibu yang memiliki harta masih istiqomah berinfaq utuk pembangunan masjid, berbagi pakaian layak pakai untuk saudara yang berada di desa Bongkaras, begitu juga saudara kami yang berada di Bongkaras masih tetap istiqomah mempertahankan iman aqidah di dalam Islam.

“Dalam momentum HUT RI ke 79 Semoga semangat persatuan dan kesatuan diantara sesama warga tetap terpelihara demi kemajuan bangsa kita Indonesia yang kita cintai,”pungkasnya.(m22)

Waspada/ist
Kepala KUA Medan Perjuangan, Kasi Bimas Islam Kemenag Dairi, Penyuluh Agama IsIam Kua Kec. Medan Perjuangan dan Kua Kec. Silima Pungga Pungga poto bersama.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE