Scroll Untuk Membaca

Medan

Ketum MUISU Terima Penghargaan Kejuangan 9 Windu Kemerdekaan RI

MEDAN (Waspada): Ketua Umum Majelis Ulama Indonesia (MUI)Sumatera Utara, Dr. H.Maratua Simanjuntak, MA, menerima penghargaan kejuangan 9 windu kemerdekaan RI,oleh Dewan Harian Nasional  Badan Pembudayaan Kejuangan45 Pusat, yang digelar DHD45 Sumut di Aula Tengku Rizal Nurdin, Ju`1mat(11/3).

Acara turut dihadiri,Gubsu Edy Rahmayadi,Ketua Umum DHD45 Sumut,Mayjen TNI (Purn.) M. Hasyim bersama Sekretaris Umum,Dr.H.Eddy Syofian MAP dan Ketua pelaksana kegiatan Hj.Risnawati Dartatik Damanik serta undangan dan tokoh penerima penghargaan termasuk Gubsu.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ketum MUISU Terima Penghargaan Kejuangan 9 Windu Kemerdekaan RI

IKLAN

Ketua Umum MUI Sumut yang juga Tokoh Kerukunan Umat Beragama di Sumatera Utara.

Dr.H.Maratua Simajuntak menyampaikan terimakasih kepada DHD45 Sumut  sebagai lembaga yang turut memberi apresiasi atas kinerja para tokoh dari berbagai kalangan,sesuai kinerja yang dilakukan.

“Saya menilai penghargaan untuk lembaga yang saya pimpin adalah sesuatu yang sangat berkesan.Dimana MUI sebagai tenda besar umat Islam, memang terus berupaya membuat trobosan baru dalam mengawal umat agar bisa sejalan dengan cita-cita Gubernur Sumatera Utara,Edy Rahmayadi menjadikan Sumut Bermartabat,”ujarnya.

Sesungguhnya,sambung Maratua Simajuntak, pejuang masa lalu yang berjuang untuk kemerdekaan harus terus dikenang dan dihargai jasa-jasanya dan pejuang masa kini yang mengisi kemerdekaan  turut berjuang dalam memajukan tatanan negara sesuai cita-cita luhur pejuang kemerdekaan dahulu, perlu diapresiasi.

“Jadi, apa yang diberikan oleh DHN dan disampaikan oleh DHD45 Sumut, adalah hal positif. Bentuk-bentuk penghargaan seperti ini bagian dari konsep menuju Sumut Bermartabat,”katanya sembari berharap DHD45 Sumut dapat menularkan semangat kejuangan bagi generasi milenial dan menghargai mereka yang berprestasi sesuai bidangnya masing-masing.

Sebagaimana diketahui Piagam Penghargaan dan Medali Kejuangan 9 Windu Kemerdekaan RI, diterbitkan oleh Dewan Harian Nasional 45, bukan semata mata  menunjukkan  waktu  penerbitannya,  namun hakikatnya, Piagam  Penghargaan  dan   Medali  tersebut,   merupakan   suatu Kehormatan dan Kebanggaan dari Ketua Umum Dewan Harian  Nasional  45 dan Ketua Dewan Kehormatan 45 yang juga  merupakan  kebanggaan kita semua yang bersifat  abadi. (m22)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE