Scroll Untuk Membaca

Medan

Ketua KNPI Sumut: Tepat, Pengangkatan Kembali Bahar Siagian Jadi Kadispora

Ketua KNPI Sumut: Tepat, Pengangkatan Kembali Bahar Siagian Jadi Kadispora

MEDAN (Waspada): Ketua DPD KNPI Sumut, Ahmad Khairuddin MSi (foto) menilai, pengangkatan kembali Baharuddin Siagian sebagai Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Provsu merupakan langkah yang sangat tepat.

“Kita apresiasi kebijakan Gubsu Edy Rahmayadi, yang kembali memberikan amanah kepada Baharuddin Siagian memimpin Dinas Pemuda dan Olahraga Sumut,” kata Khairuddin, menjawab pertanyaan media, Kamis (5/1).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ketua KNPI Sumut: Tepat, Pengangkatan Kembali Bahar Siagian Jadi Kadispora

IKLAN

Seperti diketahui, Baharuddin Siagian bersama sejumlah pejabat pimpinan OPD dan setingkat Eselon II Pemprovsu lainnya dilantik gubernur di Kantor Gubsu, Jalan Diponegoro, Kamis pagi.

“Sosok Pak Bahar Siagian yang sebelumnya menjabat Kadisnaker, pernah menjadi Kadispora memang figur yang sangat kredibel dan kompeten dalam memimpin Dinas Pemuda dan Olahraga,” tegas Khairuddin.

Menurut Khairuddin, saat memimpin Dispora Sumut dulu, Bahar Siagian merupakan pribadi yang bersahabat dan terbuka dengan kalangan pemuda serta sudah terbukti mampu membangun venue-venue olahraga, termasuk Sport Center.

“Saya optimis, dengan pengangkatan kembali Baharuddin Siagian menjadi Kadispora, akan mampu menggairahkan perkembangan sekaligus dapat meningkatkan prestasi olahraga di Sumatera Utara, utamanya dalam menyongsong PON 2024 mendatang, yang tuanrumahnya Sumut dan Aceh,” ujarnya.

Selain itu, tambah Khairuddin, keberadaan Bahar Siagian sebagai orang nomor satu di Dispora Sumut, diyakini akan dapat berkontribusi dalam meningkatkan soliditas di kalangan pemuda di Sumatera Utara.

“Akhirnya, kepada Pak Bahar, saya ucapkan selamat bertugas. Semoga sukses,” kata Khairuddin, yang juga Wakil Ketua DPW PAN Sumut. (cpb)
Tks foto
Ahmad Khairuddin MSi

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE