Ketua DPW PAN Sumut Ahmad Fauzan: KIB Harus Dipermanenkan Di Sumatera Utara

  • Bagikan

MEDAN (Waspada): Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) diharapkan bisa dipermanenkan di Sumatera Utara, dalam menghadapi dinamika demokrasi di daerah ini, termasuk dalam menghadapi Pilkada Gubernur Sumut mendatang.

Harapan itu disampaikan Ketua DPW PAN Sumut, Ahmad Fauzan Daulay dalam silaturahmi Koalisi Indonesia Bersatu yang digelar DPD Partai Golkar Sumut di Jalan Jenderal Sudirman Medan, Rabu (29/6/2022).

Lebih jauh Fauzan mengharapkan, KIB yang dipermanenkan itu tidak hanya dalam menghadapi Pilgubsu, melainkan juga saat gelaran Pilkada di kabupaten/ kota di Provinsi Sumatera Utara.

“Kita tentunya berharap melalui soliditas koalisi ini, juga bisa mendorong peningkatan raihan kursi ketiga partai ini (Golkar, PAN dan PPP) pada perhelatan Pileg 2024 mendatang,” ujarnya.

Terkait dengan pembentukan Koalisi Indonesia Bersatu ini, ungkap Fauzan, DPW PAN Sumut melalui pelaksanaan Rakerda PAN se-Sumut juga telah menyosialisasikan keberadaan KIB ini di daerah ini.

Bahkan, kata Fauzan, di daerah-daerah, pimpinan partai setempat sudah ada yang terlebih dahulu melakukan silaturahmi Koalisi Indonesia Bersatu ini. “Hal ini menunjukkan semangat KIB ini sangat disambut positif di daerah,” katanya.

Hal senada dikemukakan Ketua DPD Partai Golkar, Musa Rajekshah, yang berharap kekompakan KIB ini bisa dipertahankan, tidak hanya di tingkat pimpinan partai, melainkan hingga ke tingkat paling bawah di kelurahan.

“Apa pun yang menjadi keputusan pimpinan partai di pusat nanti, kami yang berada di wilayah dan daerah, siap untuk mengikuti dan menyukseskannya,” kata Musa Rajekshah, yang akrab disapa Ijeck.

Sementara, Ketua DPW PPP Sumut, Jafaruddin Harahap mengapresiasi silaturahmi KIB antar pimpinan wilayah ketiga partai yang digagas pimpinan DPD Partai Golkar Sumatera Utara.

“PPP Sumatera Utara juga siap menjadikan dan mendukung KIB ini menjadi koalisi yang bersifat permanen, tidak saja demi mendorong peningkatan raihan kursi ketiga partai, melainkan juga demi meningkatkan kesejahteraan rakyat,” tegasnya.

Hadir dalam silaturahmi ini, Sekretaris DPW PAN Sumut Hendra Cipta, bersama jajaran pengurus Muhammad Faisal, Ihsan Rambe, M Gandhi Faisal Siregar, Mora Harahap, Agus Salim Ujung, Yahdi Khoir Harahap, Kuat Surbakti, Dedek K Gultom, Ahmad Khairuddin, Dini Hikmayani Nasution, M Sabili Tambak.

Dari DPD Partai Golkar Sumut hadir Sekretaris Ilhamsyah, dan jajaran pengurus Riza Fakhrumi Tahir, Dodhy Tahir, Wagirin Arman, Syamsul Qamar, Irham Buana Nasution, Sanggam Bakkara, dan lainnya.

Sedangkan dari DPW PPP Sumut terlihat hadir Sekretaris Usman Sitorus, Bendahara Darwin Marpaung, dan jajaran pengurus Aja Syahrie, Hj Syaadah Lubis, Jhonson Sihaloho, Ahmadan Harahap dan lainnya.(cpb)

Foto

Ketua DPW PAN Sumut Ahmad Fauzan Daulay dan jajaran pengurus diabadikan bersama Ketua Golkar Sumut Musa Rajekshah dan Ketua PPP Sumut, Jafaruddin Harahap. Waspada/ist

  • Bagikan