Scroll Untuk Membaca

HeadlinesMedan

Kendaraan Mogok Di SPBU Patumbak Karena Salah Isi BBM

PENYIDIK Polsek Patumbak memeriksa pihak SPBU di Patumbak terkait kerusakan mesin kendaraan usai mengisi BBM di SPBU tersebut. Waspada/Ist
PENYIDIK Polsek Patumbak memeriksa pihak SPBU di Patumbak terkait kerusakan mesin kendaraan usai mengisi BBM di SPBU tersebut. Waspada/Ist

MEDAN (Waspada): Sejumlah kendaraan mogok usai mengisi bahan bakar minyak (BBM) di Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) Pertamina 14.203.180 Patumbak, disebabkan kesalahan pengisian BBM.

“Kendaraan yang harusnya diisi BBM jenis Pertalite diisi BBM jenis solar. Ini menyebabkan kendaraan mogok dan mati mesin,” ujar Kapolsek Patumbak Kompol Faidir didampingi Kanit Reskrim Iptu Jikri Sinurat, Sabtu (2/3).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kendaraan Mogok Di SPBU Patumbak Karena Salah Isi BBM

IKLAN

Persoalan itu sempat viral di media sosial (medsos) setelah diunggah warga yang keberatan kendaraannya mogok usai mengisi BBM di SPBU tersebut.

Berdasarkan video viral itu, petugas Reskrim Polsek Patumbak melakukan pemeriksaan dengan mengambil sampel minyak serta meminta keterangan pemilik SPBU.

Dari situ diketahui bahwa ada kesalahan pengisian minyak. Tercatat 19 unit sepeda motor, 3 mobil dan 2 becak bermotor mogok dan mengalami rusak mesin karena minyak yang diisi tidak sesuai dengan spesifikasi kendaraan tersebut.

Kapolsek menjelaskan, peristiwa terjadi Senin, 25 Februari 2024 sekira pukul 08:00 Wib, dan hampir terjadi keributan di lokasi SPBU.

Mengantisipasi hal-hal tidak diinginkan, sejumlah personel Polsek Patumbak melakukan pengamanan dan penyelidikan.

Dari hasil penyelidikan di lokasi kejadian diketahui bahwa akar permasalahan saat truk tangki Pertamina melakukan pengisian ke tangki tanam SPBU terjadi kesalahan pengisian BBM.

Saat dilakukan pengisian ke tangki tanam, petugas truk tangki melakukan kesalahan pengisian BBM, di mana minyak solar yang ada dalam truk tangki dimasukkan ke tangki tanam minyak Pertalite yang ada SPBU hingga 8.000 liter.

Disebutkan, dari keterangan pemilik SPBU bahwa kejadian tersebut akibat kelalaian dari pemilik serta karyawannya, dan akan bertanggungjawab penuh untuk mengganti rugi semua kerusakan kendaraan yang mengisi minyak di SPBU tersebut.(m10)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE