Scroll Untuk Membaca

Medan

Kadin Optimalkan Pembangunan Rumah Di Sumut

MEDAN (Waspada): Komitmen Kadin Sumatera Utara untuk membangun perumahan khusus bagi nelayan, petani dan warga yang belum memiliki rumah semakin tinggi dan mendekati kenyataan.

Hal tersebut ditandai dengan rencana site plan yang dibangun di Jl. Belidaan, Kec. Sei Rampah, Kab. Serdang Bedagai (Sergai), dekat dengan kantor Kadin Sergai.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Kadin Optimalkan Pembangunan Rumah Di Sumut

IKLAN

Dalam site plan tersebut akan dibangun 97 unit rumah ukuran 6×12 meter dan ruko 15 unit dengan ukuran 4×10 meter.

‘’Tidak hanya di Sergai, kita akan membangun perumahan tersebut di sejumlah kabupaten kota di Sumut. Kami mohon doa dan dukungannya agar perumahan untuk warga yang belum memiliki rumah segera terwujud,’’ sebut Ketua Umum Kadin Sumut, Khairul Mahalli kepada Waspada di Medan, Rabu (9/3).

Dalam pertemuan Kadin Indonesia, Sumut, Medan, Serdang Bedagai dan pihak BTN tersebut dibahas program 1.000 rumah untuk kabupaten/kota se-Sumut di Medan. ‘’Pertama kita akan bangun di Sergai,’’ ujar Khairul.

Khairul Mahalli mengatakan, atas peran dan dukungan dari Kadin Indonesia yang diketuai Bapak Eddy Ganefo, Kadin Sumut bersama Kadin Sergai siap mewujudkan program 1.000 rumah yang bernuasa home industry di Serdang Bedagai.

‘’Selain Sergai, perumahaan di Kota Medan akan kita optimalkan untuk warga yang benar-benar belum punya rumah,’’ tandasnya.(m29)

Waspada/Ist
Pertemuan Kadin Indonesia, Sumut, Medan, Serdang Bedagai dan pihak BTN membahas program 1.000 rumah di kabupaten/kota se-Sumut di Medan, Rabu (9/3).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE