MEDAN (Waspada): Iman Jaya Berkat Harefa S Sos terpilih sebagai ketua Himpunan Masyarakat Nias Indonesia (HIMNI) Sumut mengalahkah tiga saingannya pada Musyawarah daerah (musda) ke-IV yang berlangsung di Grand Inna Hotel Medan, Sabtu malam (5/3).
Iman terpilih memimpin HIMNI Sumut untuk periode 2022-2026. Sebelumnya, jabatan ini diemban Turunan Gulo selama dua periode. Iman terpilih dalam mekanisme voting dengan mengalahkan tiga pesaingnya.
“Iman terpilih sebagai ketua dalam mekanisme voting, ia mengalahkan tiga pesaingnya,” kata Koordinator Sidang Silfanus Laia, Minggu (6/3/2022).
Selain Iman juga terpilih, Sekretaris Menolius Zebua, S.Tr.T sebagai sekretaris dan Junius Ndraha, SE MM sebagai bendahara. Para pengurus terpilih ini pun dilantik Ketua Umum DPP HIMNI Marinus Gea.
Sebelumnya Musda ke-IV HIMNI ini dibuka Wali Kota Medan Bobby Nasution dan dihadiri anggota DPR RI yang juga Ketua Umum DPP HIMNI Marinus Gea dan sejumlah bupati dan wakil bupati yang di Kepulauan Nias.
Selain itu juga hadir DPD dari Aceh dan Riau serta mewakili DPC-DPC di Sumut. Termasuk sejumlah perwakilan organisasi kemasyarakatan berlatar belakang etnis yang ada di Sumut.
Ketua Panitia Pelaksana Musda Famati Gulo SH dalam keterangannya mengatakan, acara musda ini berlangsung berkat dukungan para pihak yang membantu dari sisi finansial maupun dukungan moral. Famati berterimakasih karena musda ini bisa terlaksana meski di tengah kondisi ekonomi yang sulit akibat pandemi.
Dalam arahannya, Ketua DPP HIMNI Marinus Gea mengatakan, musda ini sebagai amanat untuk melanjutkan regenerasi kepemimpinan HIMNI. Dikatakan Marinus, saat ini dibutuhkan sosok-sosok pemimpin yang energik dan kreatif. Hal itu merupakan karakter dari orang-orang muda. Marinus berharap, HIMNI Sumut semakin berkembang di kemudian hari.
“Saya berterima kasih kepada saudara Turunan Gulo yang 8 tahun terakhir ini memimpin HIMNI Sumut dan telah menunjukkan kinerjanya yang cukup baik. Namun sesuai AD/ART jabatan ini harus diregenerasikan kepada yang lain,” kata Marinus.
Wali Kota Bobby Nasution dalam sambutannya mengakui peran penting masyarakat Nias di Medan dengan segala kekayaan budaya yang dimilikinya.
Dikatakan Bobby, etnisitas dan kebudayaan Nias telah ikut mewarnai Kota Medan sebagai kota yang dikenal multietnis. Bobby juga berharap organisasi ini semakin berkembang dan menghasilkan generasi-generasi calon pemimpin bangsa di masa mendatang. (cpb)