MEDAN (Waspada) : Sekretaris Jenderal Ikatan Keluarga Alumni (IKA) SMA Josua Medan, Anas Siregar, mengatakan mentauladani Akhlak Nabi Besar Muhammad SAW tidak semata-mata perjalanan manusia menuju alam baka tapi juga hubungan manusia dan makhluk lainnya serta alam semesta.
“Hamblum Minallah dan Hablum Minannas, merupakan perjalanan setiap insan manusia. Untuk memperoleh semua itu dan nambah ilmu serta ibadah kita, IKA Joshua Medan kembali berencana menggelar Isra Mi’raj Nabi Besar Muhammad SAW,” kata Anas Siregar kepada Waspada di Medan, Kamis (17/3/2022).
Isra Mi’raj yang akan diadakan pada Sabtu 19 Maret 2022, pukul 13:30 WIB, di Masjid Al Falah, Jalan Ibrahim Umar (Gg.Sado) No.3 Kel.Sei Kera Hilir I, Kecamatan Medan Perjuangan, Kota Medan, akan menampilkan Qori Medan yang merupakan Juara 1 MTQ Internasional di IRAN, H. Darwin Hasibuan, S.Pd, dan siraman rohani disampaikan penceramah Kondang Al Ustadz KH. Akhyar Nasution, Lc, MA.
“Besar harapkan para alumni SMA Joshua Medan untuk menghadiri acara ini bersama-sama demi menambah pundi-pundi pahala.. Aamiin ya rabbal ‘alamiin,” harap Anas Siregar.
Disamping tetap menerapkan protokol kesehatan, Anas Siregar mengatakan Isra Mi’raj ini juga dalam rangka silaturahmi sesama alumni dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1443 H.
“Dalam rangkaian Isra Mi’raj juga akan ada pemberian tali asih untuk guru aktif dan non aktif, juga tali asih untuk alumni sebagai bentuk tolong menolong sesama alumni yang kurang beruntung dalam ekonomi,” kata Anas Siregar.(m28)