MEDAN (Waspada): Ketua DPD Golkar Kabupaten Mandailing Natal (Madina), Aswin Parinduri (foto) berpendapat, sepakterjang Musa Rajeckshah (Ijeck) selama memimpin Partai Golkar Sumut sejak 2020, dan pengalamannya di berbagai bidang, termasuk agama membuatnya layak dan pantas memimpin kembali partai Beringin itu.
“Saya kira secara pribadi Ijeck layak pimpin kembali Golkar, karena sudah terlihat sepakterjangnya yang membawa hasil sangat memuaskan,” kata Aswin kepada wartawan di Medan, Senin (14/4).
Aswin yang juga Ketua Fraksi Golkar DPRD Sumut dimintai komentarnya itu, terkait akan digelarnya Musyawarah Daerah (Musda) Partai Golkar Sumatera Utara dalam waktu dekat ini dan pemilihan ketua DPD Golkar untuk periode 5 tahun ke depan, yakni 2025-2030.
Merespon hal itu, Aswin menyebutkan, kiprah Ijeck bersama Sekretaris Datuk Ilhamsyah dan jajaran pengurus lainnya, berjalan baik dan layak didukung untuk melanjutkan kepemimpinannya satu periode lagi.
“Kepemimpinan beliau sangat layak dilanjutkan, terutama dalam hal manajerial dan pengelolaan kader, kita bisa melihat hasilnya secara nyata. Kursi-kursi di berbagai tingkatan mengalami peningkatan signifikan,” ujarnya.
Di bawah kepemimpinan Ijeck, Golkar sukses menjadi partai yang kuat dan dicintai rakyat. Secara rinci, disebutkan bahwa perolehan kursi Golkar mengalami peningkatan, mulai dari tingkat kabupaten hingga ke pusat.
“Dari 108 kursi menjadi 184, lalu naik lagi menjadi 208 untuk DPRD kabupaten/kota. Di tingkat provinsi juga naik dari 15 menjadi 22 kursi. Bahkan di DPR RI, capaian kita meningkat hingga dari empat menjadi 8 kursi,” ungkapnya.
Ijeck, katanya, memiliki gaya kepemimpinan yang terbuka dan demokratis. Dia dinilai mampu menjaga keharmonisan internal partai tanpa memunculkan konflik. “Beliau orang yang terbuka, mau menerima masukan dari siapa pun, dan tidak membeda-bedakan kader. Tidak ada kesan eksklusif dalam mengambil keputusan. Semua merasa dihargai.”
Selain itu, Ijeck yang kini anggota DPR RI dari Fraksi Golkar juga aktif di berbagai kegiatan, termasuk Ketua Yayasan Haji Anif (YHA) yang telah meresmikan beberapa masjid, di antaranya Masjid Al Musannif di Labuhanbatu Utara dan Deli Serdang serta daerah lain.
Mampu Mengayomi Kader
Dia melihat bagaimana figur Ketua Ijeck menunjukkan kualitas kepemimpinan yang kuat dan mampu mengayomi seluruh kader. “Dulu saya bukan pendukung beliau, tapi saya melihat bagaimana beliau membangun komunikasi yang baik dan menciptakan keseimbangan dalam partai,” katanya.
Tidak hanya itu, ia juga menilai tidak adanya konflik internal selama masa kepemimpinan ini menjadi bukti kematangan dan kebijaksanaan sang ketua. “Selama beliau memimpin, tidak ada konflik yang berarti. Kalau pun ada dinamika, semuanya ditangani dengan bijak dan tidak memihak. Itulah yang membuat saya yakin, beliau patut diberi kesempatan melanjutkan satu periode lagi,” tambahnya.
Meski belum ada jadwal resmi dari pusat mengenai musyawarah daerah, sejumlah kader sudah bersiap menyambut momentum tersebut.
“Informasinya baru satu provinsi yang jadwalnya keluar untuk melaksanakan Musda. Tapi apapun itu, kami siap dan berharap agar keberlanjutan kepemimpinan ini tetap terjaga,” tutupnya.(cpb)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.