MEDAN (Waspada): Anggota DPR RI dari Fraksi Partai Demokrat Drs Hendrik H Sitompul, MM menepati janjinya untuk membantu pembangunan atau revitalisasi kantor Praeses HKBP Distrik X Medan – Aceh, sebesar Rp50 juta. Dimana sebelumnya, sudah menyerahkan bantuan sebesar Rp10 juta.
Di tengah kesibukannya, Hendrik Sitompul Anggota Komisi VII DPR RI ini, datang secara langsung menyerahkan bantuan sebesar Rp50 juta itu, dengan mendatangi Kantor Praeses, Jl. Uskup Agung Soegijapranoto, Medan, Pukul 17.00 akhir pekan kemarin.
Kedatangan Hendrik Sitompul, langsung disambut Praeses HKBP Distrik X Medan – Aceh Pdt Henri Napitupulu MTh bersama Istri dan sejumlah pendeta serta staf.
Pertemuan yang terbilang akrab itu, Hendrik Sitompul menyampaikan kalau niatnya untuk datang membantu sudah lama, namun karena kesibukan sebagai legislator di DPR RI baru terwujud akhir pekan kemarin, tepatnya hari Jumat (23/9/2022).
“Bantuan ini, tidak hanya sampai disini, tetap akan membantu sejauh dapat proses pembangunan,” kata Hendrik.
Selain itu, Hendrik Sitompul juga menyampaikan beberapa program di DPR RI diantaranya, Bimtek Kewirausahaan, Listrik Gratis, konversi BBM ke BBG dan beasiswa untuk mahasiswa.
Hendrik Sitompul juga mengajak, keterlibatan umat HKBP khususnya Distrik X Medan – Aceh, dalam kegiatan kegiatan atau program yang ada.
Dalam kesempatan itu, Praeses HKBP Pdt Henri Napitupulu MTh mengucapkan banyak terimakasih kepada Hendrik Sitompul atas bantuan dan program program yang ditawarkan.
Praeses juga menegaskan, bahwa Hendrik Sitompul merupakan penyumbang pertama revitalisasi pembanguan Kantor Praeses HKBP Distrik X Medan – Aceh.
“Saya bangga dan salut atas Hendrik Sitompul, yang selalu memberikan hati kepada orang sekitarnya, dan patut jadi figur yang dicontoh banyak orang,” kata Praeses HKBP Pdt Henri Napitupulu MTh.
Praeses, dalam pertemuan itu, secara khusus mendoakan agar Hendrik Sitompul, tetap dipakai Tuhan sebagai wakil rakyat di DPR RI, serta dapat melayani dan memperjuangkan aspirasi rakyat.(m06)
Hendrik Sitompul menyerahkan bantuan revitalisasi Kantor Praeses HKBP Distrik X Sumut-Aceh. Waspada/Ist