Harga Bapok Di Tahun Baru 2024 Alami Kenaikan

  • Bagikan
Harga Bapok Di Tahun Baru 2024 Alami Kenaikan

MEDAN (Waspada): Harga sejumlah Bahan kebutuhan pokok (Bapok) mengalami kenaikan harga. Paling banyak terjadi pada sayur mayur seperti timun, tomat, labu siam, selada, wortel dan sejumlah sayur mayur lainnya.

Seperti pantauan di pasar-pasar tradisional di Kota Medan pada Jumat (5/1) seperti harga tomat yang biasanya dijual Rp10.000 kini menyentuh diharga Rp20.000 hingga Rp24.000 perkg.

Berbeda dengan harga cabai merah segar yang justru mengalami penurunan hingga 50 persen, cabai merah segar misalnya dibanderol Rp20.000 per kg, sebelumnya Rp40.000 hingga Rp60.000 per kg.

Cabai caplak Rp40.000, cabai rawit Rp44.000 per kg sebelumnya diharga Rp60.000, sementara bawang merah dan bawang putih sama diharga Rp36.000 per kilogram.

Sementara itu harga sejumlah sayuran gunung mengalami kenaikan seperti selada Rp10.000 kini naik menjadi Rp20.000, labu siam biasa Rp5000 kini naik menjadi Rp15.000 per kilogram.

Terpantau harga ayam broiler Rp32.000 per kg dan harga ikan cenderung stabil bahkan sedikit mengalami penurunan di pasar Sukaramai Jalan Arief Rahman Hakim Medan.

Salah seorang pedagang tradisional di Medan, Thomson Parlindungan menjelaskan, naiknya harga tomat dipengaruhi beberapa faktor, menurutnya masih dalam suasana tahun baru, kurang minat petani untuk turun ke ladang.

“Biasanya begitu, kalau sudah tahun baru seminggu dulu baru agak stabil harga sayur-sayuran, karena masih banyak petani yang enggan turun ke ladang, pasokan rendah (minim) sementara permintaan tinggi di masyarakat”, ungkap pedagang yang sudah berjualan selama 21 tahun ini.

Dian, seorang pembeli mengakui memang harga bapok saat ini cukup tinggi. Ini juga mempengaruhinya karena ia juga penjual nasi bungkus yang selalu menggunakan bahan dasar

“Saya jualan nasi bungkus ya tentu berpengaruh, saya harapkan harga-harga segera turun kembali,” katanya. (Cbud)


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Harga Bapok Di Tahun Baru 2024 Alami Kenaikan

Harga Bapok Di Tahun Baru 2024 Alami Kenaikan

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *