MEDAN (Waspada): Kekuasaan yang dimiliki seharusnya membawa kita ke surga bukan malah sebaliknya. Hal tersebut dikatakan H Hidayatullah SE anggota DPR RI dari PKS dalam sosialisasi 4 Pilar yang digelar pada, Rabu (6/3) di Hotel Grand Ina Deli, Medan.
Menurut Hidayatullah dengan kekuasaan banyak hal hal positif yang bisa kita perbuat untuk masyarakat luas. “Seperti kata legislator senior PKS itu mencontohkan harga sembako murah dapat diwujudkan bila kekuasaan yang dimiliki benar-benar dipergunakan sebaik mungkin hanya saja kita mau atau tidak ini politic will,” jelasnya.
Hidayatullah juga mengapresiasi peran TNI dan Polri yang telah berhasil menjaga kondusifitas selama Pemilu kemarin.
Politisi senior PKS ini juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh saksi PKS baik itu ditingkat kelurahan, kecamatan, Kota maupun Provinsi yang telah bahu membahu menjaga suara rakyat yang dititipkan melalui PKS. “Semoga kerja antum antuna semua bernilai pahala disisi Allah SWT” jelasnya.
Hidayatullah juga tidak lupa mengucapkan selamat menjalankan ibadah Puasa 1445 Hijriah semoga dengan bulan Ramadhan ini kita bisa menjadi insan yang lebih baik lagi kedepannya.
Sosialisasi Empat Pilar MPR RI ini dihadiri oleh saksi saksi PKS pada Pemilu Februari lalu dan Ketua ketua DPC PKS yang ada di kota Medan.
Pada pemaparannya tentang 4 Pilar MPR RI H Hidayatullah menjelaskan beberapa point krusial yang terkandung didalamnya seperti Pancasia Sebagai Ideologi dan dasar negara, UUD NRI tahun 1945 sebagai Konstitusi dan ketetapan MPR, NKRI sebagai bentuk Negara dan Bhineka Tunggal Ika Sebagai semboyan Negara. (rel/h02)