Scroll Untuk Membaca

Medan

Forwamik Gelar Pelatihan Jurnalistik Untuk Siswa MAN 1 Deliserdang

MEDAN (Waspada): Sebanyak 30 orang siswa Madradah Aliyah Negeri ( MAN) 1 Deli serdang, sangat antusias mengikuti pelatihan jurnalistik yang dilaksanakan Forum Wartawan Mitra Kanwil Kemenagsu (Forwamik), Sabtu ( 11/11).

Ketua Forwamik Drs P Sormin didampingi Sabarudin SH MH, dan Suhairi Ramadan SAg, pelatihan tersebut merupakan salah satu program Forwamik dan sebagai wujud dari kemitraan dengan Kemenagsu, tujuannya untuk mengedukasi siswa madrasah sehingga mereka memiliki pengetahuan dasar tentang dunia jurnalistik.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Forwamik Gelar Pelatihan Jurnalistik Untuk Siswa MAN 1 Deliserdang

IKLAN

“Sebagai mitra, kita tentu saling berkontribusi sesuai bidang dan profesi masing-masing,” kata Sormin.

Menurutnya, salah satu kontribusi dimaksud adalah berbagi ilmu dan pengalaman dengan siswa madrasah di jajaran Kanwil Kemenag Sumut terkait dunia jurnalistik.

“Program ini disebut juga Forwamik Sapa Madrasah,” katanya.

Dalam kesempatan tersebut, Sormin mengucapkan terimakasih dan apresiasi pada Kakanwil Kemenagsu H Ahmad Qosbi SAg MM dan Kabid Pendidikan Madrasah H Erwin P Dasopang MSi atas supportnya pada Anggota Forwamik dengan memberikan ruang dan waktu untuk mengedukasi siswa madrasah dalam bidang jurnalistik.

Sormin juga mengucapkan terimakasih pada Kepala MAN 1 Deliserdang Drs Sucipto Gito Siswanto MM, KTU dan WKM atas sambutannya pada tim dari Forwamik.

Sementara itu, Kepala MAN 1 Deliserdang mengucapkan selamat datang pada tim dari Forwamik dan minta pada siswa yang ikut pelatihan untuk fokus dan serius mengikuti pelatihan.

“Mari kita ikuti pelatihan ini untuk menambah ilmu dan memperluas wawasan kita terkait dunia jurnalistik” kata Siswanto. (m22)

Waspada/ist
Kepala MAN 1 Deliserdang Drs Sucipto Gito Siswanto MM, KTU dan WKM bersama pembicara saat kegiatan berlangsung.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE