Scroll Untuk Membaca

Medan

FK UMSU-Dinkes Sergai Teken Kerjasama

DEKAN FK UMSU dr. Siti Masliana, Sp.THT-KL (K) dan Kadis Kesehatan Sergai , dr. Yohnly memperlihatkan dokumen kerjasama.
DEKAN FK UMSU dr. Siti Masliana, Sp.THT-KL (K) dan Kadis Kesehatan Sergai , dr. Yohnly memperlihatkan dokumen kerjasama.
Kecil Besar
14px

MEDAN (Waspada):  Dekan Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU), dr. Siti Masliana Sp.THT-KL(K)  dan Kepala Dinas Kesehatan Serdang Bedagai, dr. Yohnly Boelian Dachban  menandatangani perjanjian kerjasama tri dharma perguruan tinggi seperti pengajaran, penelitian dan pengabdian masyarakat.

Penandatanganan naskah kerja sama dilakukan , Jumat (24/11) di Auditorium FK UMSU Jl. Gedung Arca No.53, Medan. Disaksikan pimpinan program studi FK UMSU dan Staf Dinas Kesehatan Serdang Bedagai.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

FK UMSU-Dinkes Sergai Teken Kerjasama

IKLAN

Kepala Dinkes Serdang Bedagai, dr. Yohnly mengucapkan terima kasih kepada FK UMSU yang telah mau menerima dan menjalin kerja sama ini. Dia mengaku siap mendukung berjalannya seluruh program yang telah dibahas dalam perjanjian kerja sama.

“Dengan adanya kerja sama ini semoga dapat membantu masyarakat Sergai  terutama dalam bidang Kesehatan dan berkaitan dengan pembelajaran mahasiswa kedokteran, kami siap mendukung program-program yang telah dibahas bersama,” ujar Kadis.

Dia juga mengatakan siap membantu mahasiswa FK UMSU jika membutuhkan tempat penelitian untuk tugas akhir di Dinkes Sergai , khususnya di Puskesmas setiap kecamatan.

Sementara itu, Dekan FK UMSU dr. Siti Masliana, Sp.THT-KL (K) mengatakan banyak hal yang dapat diwujudkan dalam kerja sama ini, terlebih FK UMSU memiliki 2 program studi yaitu program S1 Kedokteran dan S2 Biomedik.“Kedepannya, kami berharap kerjasama yang dijalin tidak terbatas hanya program S1 saja, tapi pada program S2 juga,” harap Dekan FK UMSU.

Dia juga mengatakan siap mendukung program pendidikan atau kesehatan yang telah dicanangkan oleh bupati melalui Dinkes Sergai . Terutama dalam pengabdian masyarakat yang cukup aktif dilaksanakan FK UMSU, salah satunya kegiatan PPK Ormawa yang dilakukan mahasiswa di Sergai.

“Kami berharap kedepannya, kerjasama ini dapat memberikan dampak positif, bukan hanya sekedar perjanjian namun bisa berkolaborasi dan dilanjutkan,” ujar dr. Siti Masliana.

Sebelumnya, UMSU telah melakukan kerjasama dengan Bupati Serdang Bedagai dan penandatanganan kerjasama ini ditutup dengan sesi diskusi mengenai program-program potensial yang dapat dikolaborasikan. (m19)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan Kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE