Scroll Untuk Membaca

MedanSumut

Dua Janji Anies Untuk Masyarakat Sumut Di 100 Hari Kerja

Dua Janji Anies Untuk Masyarakat Sumut Di 100 Hari Kerja
Anies Baswedan menyampaikan dua janji untuk warga Medan dan Sumut di hadapan ribuan pendukung dan relawan di GOR Pancing, Deli Serdang, Minggu (3/12). Waspada/Ist

MEDAN (Waspada): Dalam kunjungan ke Sumut, Capres Anies Baswedan mengungkapkan dua janji dalam 100 hari kerja pertama pasangan Anies-Muhaimin (AMIN), dimana pertama menekan harga kebutuhan pokok agar stabil dan terjangkau dan kedua moda transportasi umum.

“Kita ingin kebutuhan pokok terjangkau itu adalah prioritas utama, bahkan kami merencanakan dalam 100 hari pertama ada tim khusus yang tugasnya adalah untuk menurunkan harga-harga kebutuhan pokok, sehingga langsung rakyat akan merasakan perubahan,” ucap Anies dihadapan ribuan pendukung dan relawan di GOR Pancing, Deli Serdang, Minggu (3/12).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Dua Janji Anies Untuk Masyarakat Sumut Di 100 Hari Kerja

IKLAN

Anies bahkan memiliki program khusus untuk Medan dimana ke depan, Medan akan memiliki transportasi umum terintegrasi layaknya yang dimiliki Jakarta, apalagi Medan merupakan salah satu kota besar di Indonesia dan kota terbesar di Sumatera.

“Khusus untuk kota Medan kita kota ini dibangun transportasi umum, sehingga warga bisa pergi ke mana saja, dari mana saja dengan mudah dan harga yang terjangkau,” tegasnya.

“Seperti di Jakarta dari mana saja pergi ke mana saja dengan biaya cuma 10 ribu rupiah dan itu membuat keluarga-keluarga merasakan penghematan yang luar biasa, bagi pengeluarannya, karena banyak ongkos yang harus dikeluarkan ketika mereka menggunakan kendaraan pribadi. Tapi dengan kendaraan umum yang difasilitasi oleh negara maka biaya hidup jadi turun,” tandasnya.(m29)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE