MEDAN (Waspada): Kasus harian Covid-19 Provinsi Sumatera Utara (Sumut) kembali turun dari sehari sebelumnya. Kasus baru pertanggal 3 April 2022 tercatat 23 orang, sembuh 58 orang, meninggal satu.
Kasus sehari sebelumnya tercatat 49 orang, sembuh 63 orang dan meninggal nihil. Sehingga total keseluruhan kasus virus corona di Sumut mencapai 154.630 orang, sembuh 149.983 orang, meninggal 3.225 orang.
Hal itu dikatakan Sekretaris Dinas Kesehatan Sumut Teguh Supriyadi SKM MPH kepada wartawan, Senin (4/4). Kasus baru diperoleh dari delapan kabupaten/kota yaitu Medan 13 kasus.
“Pematangsiantar tiga kasus, Binjai dua kasus, Deliserdang, Simalungun, Asahan, Toba, Serdang Bedagai masing-masing satu kasus,” ujarnya.
Untuk angka sembuh diperoleh dari 10 kabupaten/kota yaitu Deliserdang 21 orang,, Medan sembilan orang, Simalungun dan Padangsidimpuan masing-masing tujuh orang, Padanglawas Utara enam kasus.
Langkat, Labuhanbatu, Labuhanbatu Utara masing-masing dua orang, Binjai dan Mandailing Natal masing-masing satu kasus. “Kasus meninggal diperoleh dari Medan,” sebutnya.
Dilansir dari covid19.sumutprov.go.id pertanggal 2 April 2022, kasus aktif tertinggi di 33 kabupaten/kota yakni Samosir 441 kasus, Medan 412 kasus aktif, Deliserdang 133 kasus.
Disusul, Tanjungbalai 65 kasus, Tebingtinggi 63 kasus, Simalungun 50 kasus, Humbang Hasundutan 42 kasus, Asahan 37 kasus, Dairi 34 kasus, Toba 30 kasus, Karo 24 kasus.
Padanglawas 23 kasus, Serdang Bedagai 21 kasus, Binjai 20 kasus, Labuhanbatu 15 kasus, Padangsidimpuan, Batubara, Padanglawas Utara masing-masing 13 kasus.
Langkat dan Labuhanbatu Selatan masing-masing 11 kasus, Tapanuli Utara dan Labuhanbatu Selatan masing-masing sembilan kasus, Tapanuli Selatan enam kasus, Tapanuli Utara empat kasus. (cbud)
Sibolga, Mandailing Natal, Pakpak Bharat dan Nias Utara masing-masing satu kasus. Sedangkan, Nias, Nias Selatan, Gunungsitoli, dan Nias Barat nihil kasus.
Situasi corona di Sumut berada pada level 2 PPKM. Cakupan vaksinasi dosis satu mencapai 94.07%, dosis dua mencapai 78.01%, dosis tiga mencapi 12.43%.
Total tempat tidur Covid-19 yang terpakai sebanyak 180 dari 4.969 unit yang tersedia (BOR 4%) pertanggal 1 April 2022.(cbud)