MEDAN (Waspada): Bank Rakyat Indonesia Branch Office (BRI BO) Medan Iskandar Muda silaturrahmi dengan Kepala Kepolisian Daerah Sumatera Utara (Kapolda Sumut), Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, di Ruang Perjamuan Gedung Polda Sumut, pada Senin (21/8) lalu.
Pertemuan tersebut bertujuan menjalin kerja sama antara BRI dengan Polda Sumut.
Adapun, silaturrahmi itu dihadiri, Pemimpin Cabang BRI Medan Iskandar Muda Priyo Harjanto, Manajer Konsumer BRI Cabang Medan Iskandar Muda Sadli Azhari, RCEO/Pemimpin Wilayah BRI Medan Aris Hartanto, Regional Konsumen Business Head BRI Medan Herdiman, Kapolda Sumut Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, dan Kabid Keuangan Polda Sumut Kombes Polisi Takwil Ichsan.
Pemimpin Cabang BRI Medan Iskandar Muda, Priyo Harjanto mengatakan, bahwa dalam pertemuan ini, BRI memberikan support, berupa pemberian fasilitas transaksi financial BRI yang dapat mengakomodir kebutuhan transaksi di Polda Sumut.
“Support tersebut, antara lain pembayaran tilang, pembuatan Surat Izin Mengemudi (SIM) dan asuransi kecelakaan yang pembayarannya dalam bentuk via BRIVA (BRI Virtual Account),” ujar Priyo didampingi Manajer Konsumer BRI Cabang Medan Iskandar Muda Sadli Azhari, kepada wartawan di Medan, Jumat (1/9) sore.
Selain itu, lanjut Priyo, pihaknya juga memfasilitasi kebutuhan konsumtif para pegawai Polda Sumut, berupa pemberian pinjaman pegawai (BRIguna) dan fasilitas kepemilikan rumah melalui KPR BRI.
“Kita ucapkan terima kasih kepada Bapak Kapolda Sumut, karena silaturrahmi kita disambut dengan baik,” tandasnya. (m27)
Waspada/Ist
Kabid Keuangan Poldasu Kombes Polisi Takwil Ichsan, Manajer Konsumer BRI Cabang Medan Iskandar Muda Sadli Azhari, Kapoldasu Irjen Pol Agung Setya Imam Effendi, RCEO/Pemimpin Wilayah BRI Medan Aris Hartanto, Regional Konsumen Business Head BRI Medan Herdiman dan Pemimpin Cabang BRI Medan Iskandar Muda Priyo Harjanto, foto bersama di Ruang Perjamuan Gedung Polda Sumut, Senin (21/8) lalu.
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.