Scroll Untuk Membaca

Medan

BKMT Sumut Berharap Kegiatan Sosial Gadget Sehat Sahabat Prof Ridha Dharmajaya Terus Berkelanjutan

BKMT Sumut Berharap Kegiatan Sosial Gadget Sehat Sahabat Prof Ridha Dharmajaya Terus Berkelanjutan

MEDAN (Waspada): Ketua Badan Kontak Majelis Ta’lim (BKMT) Sumatera Utara diwakili Ibu Hj Mariana mengharapkan semoga program-program Gadget Sehat Sahabat Prof.Ridha Dharmajaya berkelanjutan terus karena manfaatnya terasakan benar oleh masyarakat.

“Kami sangat bersyukur dengan adanya program Gerakan Gadget Sehat Sahabat (GaSS) Prof Ridha Dharmajaya yaitu khitanan massal gratis. Kami berharap semoga gerakan ini selalu berkelanjutan di masa yang akan datang untuk membantu masyarakat khususnya menengah ke bawah,” ujar Ketua PW BKMT SUMUT yang diwakili Ibu Hj. Mariana pada acara khitanan massal di Jl. Bromo Gang Bahagia Kecamatan Medan Area, Sabtu (8/7).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

BKMT Sumut Berharap Kegiatan Sosial Gadget Sehat Sahabat Prof Ridha Dharmajaya Terus Berkelanjutan

IKLAN

Kegiatan khitanan massal berlangsung secara lancar dan sukses.

Siti Rahayu , PIC GASS Prof.Ridha Dharmajaya menyampaikan bahwa kegiatan khitan terus berlanjut tiap akhir pekan . Bahkan sekarang ini terus masuk jadwal khitanan meski telah liburan sekolah.

“Permintaan khitanan merupakan murni disampaikan warga Kota Medan kepada Prof.Ridha Dharmajaya. Kegiatan khitanan merupakan kegiatan GASS yang rutin selain penyuluhan kanker yang bekerjasama dengan berbagai lembaga. Sesuai pesan Prof.Ridha Dharmaja bahwa upaya menciptakan generasi berkualitas maka insan – insan generasi yang shalih diharapkan lahir karena ciri seorang anak muslim shalih adalah ciri generasi berkualitas,” ujar wanita yang juga pendidik PAUD ini.(m27)

Waspada/Andi Aria Tirtayasa

Inisiator Gadget Sehat Sahabat Prof Ridha Dharmajaya saat menyampaikan ceramahnya pada acara khitanan massal di Jl. Bromo Gang Bahagia Kecamatan Medan Area, Sabtu (8/7).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE