Aliansi Ormas Islam Sumut Silaturahim Ke DPC NU, Al Washliyah Dan Muhammadiyah

  • Bagikan
Aliansi Ormas Islam Sumut Silaturahim Ke DPC NU, Al Washliyah Dan Muhammadiyah

MEDAN (Waspada): Dalam rangka penguatan ukhuwah dan konsolidasi Keumatan Kota Medan, pengurus Aliansi Ormas Islam melakukan silaturahim ke pengurus DPC Nahdlatul Ulama Kota Medan dan PD Muhammadiyah Medan.

Kegiatan silaturahim Aliansi Ormas Islam Sumatera Utara itu dipimpin langsung oleh Ketua Aliansi Ustadz Zulkarnain, M.Sos diikuti oleh Ustadz Drs. H. Aidan Nazwir Panggabean, Dr. H. Tumpal Panggabean, MA, Rahmad Gustin, SE, Riswan, ST dan Muhammad Ibrahimsyah Sinambela.

Dalam silaturahim itu, Ketua PCNU Medan KH Drs Sutan Syahril Dalimunthe menyahuti ajakan Aliansi Ormas Islam untuk bersama membangun konsolidasi keumatan dalam pembangunan Medan ke depan yang lebih baik dan bersinergi dalam pembangunan Medan.
“PC NU siap membangun konsolidasi keumatan dalam membangun Kota Medan ke depan yang lebih baik dan bersinergi dalam pembangunan Kota Medan,” ujar Sutan Syahril Dalimunthe didampingi jajaran pengurus yakni wakil ketua, sekretaris dan Kabid Hukum.
Saat bersilaturahim di PD Muhammadiyah Kota Medan, Alinansi Ormas Islam Sumut diterima oleh jajaran PD Muhammadiyah Medan yakni Wakil Ketua Buya Rafdinal, SSos., MAP, Ustadz Samidi MPd, Drs Misman, MPd dan Muzakkir, S. Sos.

Dalam kesempatan itu Drs. Misman meminta Aliansi mengadakan pertemuan dengan melibatkan beberapa ormas Islam di Medan untuk mendiskusikan masalah keumatan diantaranya tentang pentingnya sertifikasi wakaf dan masa depan Islamic Center Kota Medan.
Sementara itu, Ketua Aliansi Ormas Islam Sumatera Utara Ustadz Zulkarnain menyebutkan, Insya Allah dalam waktu dekat pihaknya akan mengadakan dialog keumatan Kota Medan dalam membahas masalah-masalah Wakaf dan Islamic Center.
“Insya Allah dalam waktu dekat, Aliansi Ormas Islam Sumatera Utada akan mengadakan dialog keumatan membahas masalah wakaf, Islamic Center dan masalah lainnya,” sebut Ustadz Zulkarnain.(m27).


Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Aliansi Ormas Islam Sumut Silaturahim Ke DPC NU, Al Washliyah Dan Muhammadiyah

Aliansi Ormas Islam Sumut Silaturahim Ke DPC NU, Al Washliyah Dan Muhammadiyah

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *