Al Ustadz Syafii Siregar Beri Tausiah dan Setawar Sedingin Pengajian SYISAH

  • Bagikan

MEDAN (Waspada) : Menandainya wabah Pandemi Covid-19 di awal tahun 2022 ini, pengajian Haji “SYISAH” yang rutin dilaksanakan dan tetap eksis kembali digelar. Pengajian “SYISAH” yang merupakan kelompok Haji dan Hajjah yang berangkat tahun 2019, melalui KBIH Multazam Medan, pimpinan DR. H. Syafii Siregar, Lc, MA, kembali digelar di kediaman dr. H. Gunardi Sppd dan Hj. Supianti, di Jalan Tuba 1/ Jalan Bromo Medan, Minggu (16/1).

“Pengajian rutin digelar setelah pulang dari berhaji tahun 2019, mengunakan nama “SYISAH” karena para jemaah haji dari KBIH Multazam bermukim selama musim haji di suatu daerah dekat kota Makkah ,bernama SYISAH,” kata Ketua Pengajian SYISAH 2019, H.Syamsul Bahri saat menggelar pengajian, Minggu (16/1).

“Kami Haji dan Hajjah tahun tinggi, karena setelah 2019 belum ada lagi yang berangkat haji karena musibah Covid-19 di seluruh dunia yang mengakibatkan tertundanya keberangkatan haji dari seluruh negara termasuk Indonesia,” tambah Syamsul Bahri.

Pada pengajian tersebut, Al Ustadz DR. H. Syafii Siregar Lc. MA, menyampaikan tausiyah tentang “Sabar dan Bersyukur sebagai Muslim yang Beriman”.

Tausiyah yang juga sekaligus memberikan setawar sedingin bagi anggota pengajian sehingga bisa melewati segala ujian khususnya dapat melalui wabah Pandemi Covid-19, berdoa agar wabah tersebut benar-benar hilang dari muka bumi.

“Semoga Covid-19 cepat berlalu, jamaah yang telah memprogramkan umroh bersama anggota pengajian dengan KBIH Multazam bisa tercapai,” ungkap H.Syamsul seraya mengajak semua anggota untuk terus bersemangat menjalani silaturahmi dengan pengajian rutin SYISAH ini.(m28)

Al Ustadz Syafii Siregar Beri Tausiah dan Setawar Sedingin Pengajian SYISAH
  • Bagikan