MEDAN (Waspada): Anggota DPRD Sumut Abdul Rahim Siregar (foto) meminta Perusahaan Daerah (Perumda) Tirtanadi lebih optimal dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.
“Sebagai perusahaan daerah air minum kebanggaan masyarakat Sumut, Perumda Tirtanadi dalam mengelola perusahaa harus lebih optimal dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat,” kata Abdul Rahim kepada Waspada di Medan, Senin (18/9).
Politisi dari PKS ini merespon kinerja Direktur Utama Perumda Tirtanadi Kabir Bedi yang dinilai cepat merespon berbagai keluhan masyarakat, terkait gangguan air dan pelayanan.
Menurut wakil rakyat yang akrab disapa ARS ini, perusahaan daerah yang sudah berubah status ini memiliki tantangan dan hambatan, terutama bagaimana menjaga kualitas air, sehingga harus disikapi dengan cermat. Ini sejalan dengan visi ke depan yakni dengan tidak ada rumah di Sumut yang tidak merasakan air bersih Tirtanadi.
Anggota DPRD Sumut, yang juga anggota Banggar juga Dapil sumut 7 Tabagsel mengapresiasi kinerja yang lakukan oleh Kabir Bedi sebagai Direktur Utama yang sudah semakin baik dari kepemimpinan sebelumnya, terutama dalam pelayanan kepada pelanggan dan visi penyiapan infrastruktur pengelolaan air untuk masa yang akan datang.
ARS memberikan catatan agar dilakukan penambahan kapasitas produksi baik yang sudah selesai, seperti Hamparan Perak, Limau Manis dan Denai dan yang sedang berjalan di Johor dan P Brayan.
Pada tahun 2020, kapasitas produksi zona 1 sekitar 6600 lt/detik, dan sudah ditingkatkan saat ini menjadi sekitar 7300 lt/detik.
Masih dalam progres pembangunan 400 lt/detik di Johor, Brayan 500 lt/det, ditambah operasi Mebidang sekitar 1100 lt/detik, sehingga akan ada pasokan tambahan sekitar 2000 lt/detik. “Semua ini dilakukan dalam upaya meningkatkan layanan kepada masyarakat,” ujarnya.
Dari segi pelayanan, menurut ARS sudah tersedia layanan call centre 24 jam, di nomor 1500922, sehingga masyarakat dapat menanya terkait layanan selama 24 jam, dan juga sudah tersedia layanan drive thru di kantor pusat yang beroperasi Senin-Sabtu. Sehingga masyarakat dapat lebih terlayani dengan maksimal.
“Semua dilakukan dalam upaya memberikan yg terbaik kepada masyarakat,” imbuhnya. (cpb)