Scroll Untuk Membaca

Medan

359 Calhaj Kloter 23 Menuju Tanah Suci

359 Calhaj Kloter 23 Menuju Tanah Suci

MEDAN (Waspada): Sebanyak 359 Jamaah calon haji (Calhaj) Tamu Allah yang tergabung di kelompok terbang (Kloter) 23 Embarkasi  Medan, Sumatera Utara, berasal dari  Kota Medan dan Kabupaten Tapanuli Selatan (Tapsel) dilepas keberangkatannya oleh Kakanwil Kemenagsu Ahmad Qosbi Nasution dan Bupati Tapsel Dolly Pasaribu, Jumat (7/6) dari Embarkasi Medan Asrama Haji Medan.

Dari 359 orang jamaah Kloter 23 Embarkasi Medan terdiri atas 130 orang dari  Kota Medan, 222 orang dari Kabupaten Tapsel, 7 orang petugas.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

359 Calhaj Kloter 23 Menuju Tanah Suci

IKLAN

Bupati Tapsel Dolly Pasaribu dalam sambutannya merasa bangga keberangkatan jamaah haji Kloter 23 dan mendoakan sehat sampai ke tanah suci dan sehat pulang kembali ketanah air dengan meraih predikat haji mabrur dan marburah.

Dia juga meminta agar patuh dan taat semua aturan yang ditetapkan pemerintah Arab Saudi dan kepatuhan tersebut selain untuk kebutuhan bagi jamaah untuk melaksanakan segala amalan ibadah haji, juga untuk menjaga harkat dan martabat tanah air Indonesia.

Sementara Ahmad Qosbi menyampaikan, patuh terhadap aturan dan tolong menolong, bantu membantu bagi sesama. Allah akan berikan kemudahan bagi kita selama menjalankan ibadah hajo, katanya.

“Saya berharap 40 hari ditinggalkan Indonesia ini, kalau Tapanuli Selatan kita tinggalkan 41 hari karena udah satu malam di Asrama Haji, mabrur tidaknya diterimanya Haji Bapak Ibu atau tidak penentuannya hanya dimulai tengah satu tanggal 9 Zulhijjah masuk dzuhur di Arafah ketika wukuf.

Selama lebih kurang 6 jam ini saya minta Bapak Ibu menahan diri untuk tidak berbicara yang kurang penting, tapi fokus memuji-muji Allah SWT dan mohon ampunkan seluruh dosa.

“Setelah itu iktikadkan dan tanamkan tidak mengulanginya itu taubatan nasuha, baru berdoa kepada Allah minta apa yang mau diminta terutama bahagia dunia akhirat.Atas nama pemerintah dan masyarakat mendoakan Bapak Ibu sehat walafiat sukses dalam menjalankan ibadah haji menjadi haji yang mabrur dan maburah,”pungkasnya.(m22)

Waspada/Anum Saskia
PLH. Kepala Kantor Kementerian Agama Kota Medan H. Untung Nasution, M.Hi menyerahkan dokumen kepada PHD Kota Medan Drs.Sotar Nasution MHB saat acara pelepasan Calhaj Kloter 23.

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE