MEDAN (Waspada): Mahasiswa Fakultas Pertanian dan Teknik Universitas Sumatera Utara (USU) nyaris bentrok, Rabu (14/9) dini hari.
Akibatnya, pimpinan USU mengeluarkan kebijakan meliburkan perkuliahan di dua fakultas tersebut. Penghentian aktivitas perkuliahan guna menghindari gesekan antar mahasiswa pasca nyaris bentrok.
“Kedua fakultas juga disterilkan dari kegiatan mahasiswa hingga waktu yang belum ditentukan. Memang sempat ada gesekan antara mahasiswa Fakultas Pertanian dan Fakultas Teknik,” kata Kepala Humas dan Protokoler USU, Amalia Meutia.
Dia mengatakan, keputusan USU meliburkan perkuliahan itu berlangsung sampai situasi di dua fakultas itu kondusif. Sementara ini pembelajaran mahasiswa kedua belah pihak dibuat daring sampai kondisi kondusif
Amalia menjelaskan, gesekan antara mahasiswa di kedua fakultas terjadi karena kesalahpahaman antara beberapa mahasiswa. Saat ini tengah dilakukan mediasi di antara kedua pihak yang bertikai “Tidak ada korban luka. Begitu juga dengan kerugian material. Aman kok. Tidak ada tawuran. Kita hanya mengantisipasi akibat gesekan antara mahasiswa itu,” ujarnya. (m19