Scroll Untuk Membaca

Headlines

Mahasiswa FP Dan FT
USU Nyaris Bentrok

MEDAN (Waspada): Mahasiswa Fakultas Pertanian dan Teknik Universitas Sumatera Utara (USU) nyaris bentrok, Rabu (14/9) dini hari.

Akibatnya, pimpinan USU mengeluarkan kebijakan meliburkan perkuliahan di dua fakultas tersebut. Penghentian aktivitas perkuliahan guna menghindari gesekan antar mahasiswa pasca nyaris bentrok.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Mahasiswa FP Dan FT<br>USU Nyaris Bentrok

IKLAN

“Kedua fakultas juga disterilkan dari kegiatan mahasiswa hingga waktu yang belum ditentukan. Memang sempat ada gesekan antara mahasiswa Fakultas Pertanian dan Fakultas Teknik,” kata Kepala Humas dan Protokoler USU, Amalia Meutia.

Dia mengatakan, keputusan USU meliburkan perkuliahan itu berlangsung sampai situasi di dua fakultas itu kondusif. Sementara ini pembelajaran mahasiswa kedua belah pihak dibuat daring sampai kondisi kondusif

Amalia menjelaskan, gesekan antara mahasiswa di kedua fakultas terjadi karena kesalahpahaman antara beberapa mahasiswa. Saat ini tengah dilakukan mediasi di antara kedua pihak yang bertikai “Tidak ada korban luka. Begitu juga dengan kerugian material. Aman kok. Tidak ada tawuran. Kita hanya mengantisipasi akibat gesekan antara mahasiswa itu,” ujarnya. (m19

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE