Scroll Untuk Membaca

Headlines

Jamaah CalHaj Kloter Terakhir Embarkasi Medan dan Aceh Tiba Di Jeddah

JEDDAH (Waspada): Jamaah calon haji (JCH) kloter 10 atau terakhir asal Provinsi Sumatera Utara (Sumut) sebanyak 277 orang bergabung dengan jamaah asal Aceh kloter 6 atau terakhir sebanyak 62 orang tiba di Bandara Udara Internasional King Abdul Aziz Jeddah, Selasa (21/6) sekitar pukul 14.20 WAS.

Jamaah yang tiba telah menggunakan pakaian ihram, langsung diarahkan oleh PPIH Daerah Kerja (Daker) Bandara Jeddah ke paviliun plaza D3 untuk melaksanakan shalat sunnah Ihram dua rakaat, kemudian niat umroh.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Jamaah CalHaj Kloter Terakhir Embarkasi Medan dan Aceh Tiba Di Jeddah

IKLAN

Pembimbing Ibadah Daker Bandara Jeddah-Madina, Zulkarnain Nasution, mengatakan, Alhamdulillah jamaah asal embarkasi Medan seluruhnya telah menggunakan ihram lengkap dari embarkasi. “Jadi begitu tiba di Jeddah, para jamaah tinggal shalat sunnah Ihram dan berniat umroh,” katanya kepada tim Media Center Haji (MCH) Daker Bandara, Selasa (21/6).

Kasie Layanan Kedatangan dan Kepulangan Daker Bandara, Edayanti Dasril, mengatakan, untuk kedatangan embarkasi KNO dan BTJ ini merupakan ambarkasi gabungan dengan menggunakan nomor penerbangan GA 3110, tipe pesawat Boeing 777-300ER kapasitas 393 kursi.

Untuk kedatangan Selasa (21/6), jamaah gelombang kedua yang mendarat di Bandara Udara Internasional King Abdul Aziz Jeddah, ada dari embarkasi Solo (SOC) Kloter 25, Jakarta-POGE (JKG) kloter 27, embarkasi gabungan KNO kloter 10 dan BTJ kloter 6, embarkasi Makasar (UPG) kloter 4, Embarkasi Surabaya (SUB) kloter 24, embarkasi Batam (BTH) kloter 6, embarkasi Banjarmasin (BDJ) kloter 7, embarkasi Jakarta Bekasi (JKS) kloter 24, embarkasi Surabaya (SUB) kloter 25, embarkasi Jakarta Bekasi (JKS) kloter 25 dan embarkasi Lombok (LOP) kloter 2.

“Hingga saat ini yang sudah tiba di Arab Saudi sebanyak 53.908 jamaah yag diangkut dari 133 kloter,” katanya.

Diketahui, pesawat Garuda memgangkut jamaah dari embarkasi haji Aceh, Medan, Padang, sebagian Jakarta-Pondok Gede, Solo, Banjarmasin, Balikpapan, Makassar dan Lombok. Sedangkan Saudi Arabian Airlines yaitu, embarkasi JKS (Bekasi), JKG Pondok Gede (Lampung), SUB (Surabaya), BTH (Batam), dan PLM (Palembang).

Teks
Calhaj asal embarkasi KNO dan BTJ saat tiba di zona D Bandara Udara Internasional King Abdul Aziz Jeddah, Selasa, (21/6). Waspada/Yuni Naibaho

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE