Scroll Untuk Membaca

InternasionalHeadlines

Iran Ancam Serang AS Jika Bantu Israel

Pasca Diserang, Israel 'Ngadu' Ke AS, Inggris Dan Prancis

Iran Ancam Serang AS Jika Bantu Israel
Iran mengancam akan menyerang pangkalan militer Amerika Serikat (AS) apabila membantu Israel. AP

JAKARTA (Waspada): Iran mengancam akan menyerang pangkalan militer Amerika Serikat (AS) apabila membantu Israel.

Kepala Staf Angkatan Bersenjata Iran Mohammad Bagheri mengingatkan respons Israel terhadap operasi militer Iran akan jauh lebih besar, menurut Tasnim.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Iran Ancam Serang AS Jika Bantu Israel

IKLAN

Mengutip Bagheri, kantor berita tersebut menyatakan alasan serangan tadi malam adalah karena Israel telah melewati garis merah Iran.

Bagheri juga mengaku telah menyampaikan sebuah pesan kepada AS melalui duta besar Swiss jika AS berpartisipasi “dalam gerakan agresif zionis lebih lanjut melalui markas atau aset militer di lintas daerah (tempat) dan terbukti, maka markas, aset, personel di daerah tersebut tak lagi aman.

Dia menambahkan : “Kita akan menilai AS turut sebagai agresor dan akan mengambil tindakan yang sesuai”.

Pasca Diserang, Israel ‘Ngadu’ Ke AS, Inggris Dan Prancis

Israel membuka komunikasi dengan Amerika Serikat (AS), Inggris, dan Prancis saat diserang oleh Iran sejak Sabtu (13/4) malam. Hal itu disampaikan oleh Juru Bicara Militer Israel Laksamana Muda Daniel Hagari.

Hagari mengklaim ketiga negara tersebut telah memberi respons. “Kami bekerja sama dengan AS, Inggris, dan Prancis yang bertindak malam ini. Kemitraan ini selalu erat, namun malam ini terwujud dengan cara yang tidak biasa,” kata Hagari seperti dilansir CNN International.

Sementara itu, Presiden AS Joe Biden mengutuk keras serangan drone dan rudal Iran ke Israel. Bidenmengaku telah menginstruksikan pasukan militer untuk membantu Israel mengatasi serangan tersebut.

AS, lanjut Biden, melakukan serangkaian upaya pertahanan termasuk dengan menempatkan pesawat dan kapal penghancur rudal balistik ke wilayah dekat Israel.

Selain itu, Biden mengklaim pihaknya bersama Israel telah berhasil menghancurkan hampir semua drone dan rudal yang dikirim Iran.

Garda Revolusi Iran (IRGC) melepaskan serangan pesawat nirawak (drone) hingga roket ke Israel padaSabtu (13/4) malam.

Kementerian Luar Negeri Iran menyatakan tindakan tersebut untuk membela diri sekaligus menunjukkan sikap Iran dalam perdamaian dan keamanan regional serta internasional termasuk soal Palestina.

Serangan tersebut merupakan reaksi atas serangan mematikan Israel terhadap konsulat Iran di Damaskus, Suriah,Senin (1/4) lalu pekan lalu.

Sistem pertahanan anti-misil Israel telah menghalau sebagian besar serangan udara tersebut. Hingga saat ini pihak militer Israel mengklaim serangan hanya merusak salah satu pos militer mereka.

Setidaknya 31 orang dilaporkan mengalami luka ringan akibat serangan udara Iran ke Israel.(cnni)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE