Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan ‘Terobos’ Rumah Warga Bintuju

  • Bagikan
Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju
Air deras luapan Sungai Aek Parlayanan menerjang rumah warga Bintuju, Tapsel. (Waspada/Ist)

TAPSEL (Waspada): Intesitas hujan tinggi pada Rabu (18/12/2024) sore, menyebabkan Sungai Aek Parlayanan meluap dan mengalir deras ke dalam rumah serta area pertanian warga Kelurahan Bintuju, Kecamatan Angkola Muaratais, Kabupaten Tapanuli Selatan.

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

Ahmad Mubin, warga Bintuju, kepada waspada.id menerangkan, air deras setinggi mata kaki orang dewasa tiba-tiba mengalir ke deras ke rumah warga. Sehingga tak sempat lagi untuk mengangkati barang-barang yang ada di lantai.

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

Warga berhamburan dari rumah untuk memastikan dari mana sumber air itu. Ternyata dari sungai Aek Parlayanan yang sudah penuh sedimen dan telah berulang kali dikeluhkan warga ke pemerintah agar dilakukan normalilasi.

“Memang tidak tinggi-tinggi kali, namun cukup mengagetkan karena air mengalir begitu deras,” kata Mubin yang bersama anggotanya sibuk menyelamatkan goni berisi rempah-rempah di gudangnya.

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

Luapan itu tidak hanya mengalir deras ke pemukiman penduduk, namun juga ke area persawahan dan kebun, sehingga cukup banyak tanaman palawija yang rusak dan hanyut tergerus air.

Untuk secara pastinya, belum diketahui seberapa besar kerugian warga akibat bencana alam ini. Hingga malam, air masih terus mengalir ke pemukiman warga karena hujan masih mengguyur perbukitan Tor Dolok Gongonan atau hulu sungai.

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

Bupati Tapsel Dolly Pasaribu melalui Kadis Kominfo Inganan dan Kabag Prokopim Muhammad Yusuf, membenarkan luapan sungai yang mengalir ke rumah dan area pertanian warga Bintuju.

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

“Tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah bersama TNI, Polri, pihak kecamatan dan kelurahan, sudah di lokasi,” kata Kadis Kominfo dan Kabag Prokopim Pemkab Tapsel lewat telepon. (a05)




Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

Banjir Bandang Tapsel, Luapan Aek Parlayanan 'Terobos' Rumah Warga Bintuju

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *