Scroll Untuk Membaca

Headlines

Avanza Tabrak Pembatas Jalan, Camat Sunggal, Istri Dan Staf Luka-luka

Avanza Tabrak Pembatas Jalan, Camat Sunggal, Istri Dan Staf Luka-luka

MEDAN (Waspada): Diduga sopirnya ngantuk, mobil Avanza BK 1976 MP yang dikemudikan Dimas Dwi Prandika ,24, warga Jl. Pertahanan Desa Patumbak Kampung Kecamatan Patumbak, menabrak pagar pembatas jalan tol di Belmera Km 15 Kelurahan Tanjungmulia Hilir Kecamatan Medan Deli, Selasa (14/3) sekira pukul 07:40.

Akibatnya, 6 penumpang mobil luka parah dan dilarikan ke Rumah Sakit Haji Medan sedangkan mobil Avanza dengan kondisi ringsek langsung diamankan di Pos Lalulintas Polsek Medan Labuhan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Avanza Tabrak Pembatas Jalan, Camat Sunggal, Istri Dan Staf Luka-luka

IKLAN

Keenam penumpang mobil yang menderita luka parah masing-masing Dimas Dwi Prandika, Ika Nastiti ,38, warga Desa Medan Krio Kec. Sunggal, Wulandari ,26, warga Desa Tanjunggusta Kec Sungal, Susianti ,50, Sella Siregar ,40, warga Jl. Pertahanan Patumbak dan Danang Purnama Yuda ,46, warga Jl. Pertahanan Kec Patumbak.

Kanit Lantas Polsek Medan Labuhan AKP Hidayat Hasibuan menyebutkan, awalnya mobil yang dikendarai Dimas meluncur dari arah Tanjungmulia menuju pintu keluar tol H Anif. Sesampainya di Km 15, pengemudi mobil tiba-tiba hilang kendali langsung menabrak pembatas jalan tol.

“Diduga sopir ngantuk sehingga hilang kendali dan menabrak pembatas jalan. Setelah menabrak pembatas jalan, mobil terguling dan menabrak pagar pembatas jalan tol hingga masuk ke dalam parit,” ujar Kanit Lantas.

Korban luka-luka, tambah Kanit Lantas, langsung dievakuasi ke Rumah Sakit Haji Medan sedangkan kondisi mobil ringsek dan body samping kanan pecah.

Pengemudi mobil bernama Dimas Dwi Prandika menderita luka, sedangkan penumpang bernama dada Ika Nastiti menderita luka lecet di punggung dan kaki kiri. Wulandari Staf Camat Sunggal mengalami luka lecet pada kaki dan bagian dada.

Susianti mengalami luka lecet pada pelipis mata, Sella Siregar istri Camat Sunggal mengalami luka sesak dada sedangkan Danang Purnama Yuda yang juga Camat Sumggal mengalami luka lecet pada bagian kepala belakang. (m27)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE