Scroll Untuk Membaca

Ekonomi

Warga Panyabungan “Serbu” Beras Rp9.900/Kg

PANYABUNGAN (Waspada): Masyarakat Panyabungan sekitarnya, Kab. Mandailing Natal “menyerbu” ke Pasar Lama Panyabungan, Kamis (31/8) pagi. Pasar murah beras digelar Pemkab Madina.

Kepala Dinas Ketahanan Pangan dan Holtikultura Madina Taufik Zulhendra Ritonga mengatakan, momen kenaikan harga beras ini memang dimanfaatkan untuk melaksanakan pasar murah, sehingga kegiatan itu bisa bermanfaat dan dirasakan langsung oleh masyarakat.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Warga Panyabungan "Serbu" Beras Rp9.900/Kg

IKLAN

”Kita kasih harga terjangkau Rp49.500/sak nya atau Rp9.900 saja/kg . Operasi pasar beras ini sudah kali kedua dilakukan dan selalu habis hanya beberapa jam saja,” kata Taufik Zulhendra.

Saat ini, saja kata Taufik, kenaikan harga jenis premium sudah mencapai Rp13.000/ kg, sehingga operasi pasar ini dimanfaatkan Pemkab Madina untuk membantu masyarakat dengan harga relatif murah.

Ada 7 ton beras ukuran 5 kg dijual dengan harga Rp49.500/sak atau Rp9900/kg. Tidak tertutup kemungkinan, operasi pasar beras ini kembali dilakukan mengingat harga beras sampai sejauh ini belum terkendali. (irh)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE