Scroll Untuk Membaca

Ekonomi

Bertabur Bintang! Bank Mandiri Meriahkan Sun Plaza Medan Melalui Livin’ Fest

Kiri ke kanan: Dewangga Satria Prayudha - Vice President; Ferdinan Hariandja - Vice President; Agus Dwi Handaya - Direktur Kepatuhan & SDM Bank Mandiri; Reza Herlambang - Presenter; Yoyana - Mall Director Sun Plaza; Andrea Rivelino -Vice President.
Kiri ke kanan: Dewangga Satria Prayudha - Vice President; Ferdinan Hariandja - Vice President; Agus Dwi Handaya - Direktur Kepatuhan & SDM Bank Mandiri; Reza Herlambang - Presenter; Yoyana - Mall Director Sun Plaza; Andrea Rivelino -Vice President.

MEDAN (Waspada): Bank Mandiri terus mengimplementasikan layanan digital untuk memenuhi kebutuhan transaksi finansial dan non finansial nasabah melalui aktivasi Livin’ by Mandiri sebagai super app andalan perseroan lewat acara bertajuk Livin’ Fest.

Melalui acara Livin’ Fest yang diadakan sejak 23 hingga 26 November 2023 di Sun Plaza Medan, Bank Mandiri hadir dengan membawa campaign #SuperAPPSuperLengkAPP.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Bertabur Bintang! Bank Mandiri Meriahkan Sun Plaza Medan Melalui Livin' Fest

IKLAN

Direktur Kepatuhan & SDM Bank Mandiri, Agus Dwi Handaya menjelaskan, Livin’ Fest merupakan bagian dari rangkaian campaign Livin’ by Mandiri #SuperAPPSuperlengkAPP yang sebelumnya telah digelar di beberapa mall kota besar, seperti Grand Indonesia, Pakuwon Mall Surabaya, dan sekarang di Sun Plaza Mall Medan.

“Melalui Livin’, Bank Mandiri berusaha memberikan pengalaman perbankan yang komprehensif dengan beragam fitur untuk memenuhi kebutuhan finansial dan gaya hidup Nasabah. Pelaksanaan ini diharapkan dapat memperkenalkan berbagai fitur Livin’ melalui acara Livin’ Fest #SuperAPPSuperLengkAPP,” terang Agus.

Dalam memeriahkan kegiatan ini, pengunjung dapat menikmati berbagai aktivitas mulai dari talkshow yang membahas topik mulai dari investasi hingga lifestyle, aktivasi produk, dan music performance yang turut dimeriahkan berbagai penyanyi seperti Tiara Andini, Virzha, Anggi Marito, dan Fabio Asher.

Bukan hanya itu, dalam rangkaian acara ini Bank Mandiri juga menawarkan berbagai benefit dan promo kepada nasabah Bank Mandiri di Sun Plaza seperti diskon sampai dengan Rp100 ribu dengan menukar Livin’ Poin menggunakan mandiri debit dan kredit (setiap Jumat, Sabtu, Minggu) dan juga Cashback s.d 50 ribu pakai QRIS Livin’ di merchant yang bekerja sama di Sun Plaza Medan.

Sedangkan untuk calon nasabah Bank Mandiri yang ingin Buka Tabungan & Register Livin’ by Mandiri bisa mendapat Reward sd Rp 50 ribu.

“Lewat serangkaian inisiatif yang akan berlangsung sampai pengujung tahun, Bank Mandiri optimis pengguna Livin’ by Mandiri dapat mencapai lebih dari 25 juta di akhir 2023,” ujar Agus.

Adapun, hingga Oktober 2023, Livin’ by Mandiri telah diunduh hampir sebanyak 34 juta kali.

Platform digital tersebut juga telah mengelola hingga 2,3 miliar transaksi. Meningkat 46% secara year-on-year (YoY). Begitu pula, jumlah nilai transaksi Livin’ by Mandiri mencapai Rp2.600 triliun. Melesat 36% YoY, selaras dengan kebutuhan akan solusi finansial nasabah. (m31)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE