MEDAN (Waspada): Momen mudik Lebaran tahun ini membawa angin segar bagi PT Railink. Operator Kereta Api Bandara mencatat lonjakan signifikan dalam jumlah penumpang, khususnya di Medan, yang mencapai 237.757 orang selama periode angkutan Lebaran 2025 (21 Maret – 8 April).
Angka ini melesat 54% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang berada di angka 154.350 penumpang.
Secara total, layanan Kereta Api Bandara di Medan dan Yogyakarta digunakan oleh 416.584 penumpang—naik 32% dibandingkan tahun lalu. Puncaknya terjadi pada 7 April 2025, ketika 27.846 orang memanfaatkan layanan ini dalam sehari, menjadi rekor tertinggi sejak awal pengoperasian. Dari angka tersebut, 15.508 penumpang berasal dari Medan dan 12.338 dari Yogyakarta.
Kereta Bandara kian menjadi pilihan utama masyarakat yang ingin bepergian secara nyaman, tepat waktu, dan bebas dari kemacetan, terutama di masa padat seperti libur Lebaran.
Antusiasme Tinggi
Manager Komunikasi Perusahaan KAI Bandara, Ayep Hanapi, menyampaikan apresiasi atas kepercayaan masyarakat. “Peningkatan jumlah penumpang ini menjadi bukti nyata bahwa Kereta Api Bandara makin dipercaya masyarakat. Kami terus berkomitmen meningkatkan kualitas layanan demi kenyamanan dan keselamatan penumpang,” ujarnya.
Dengan akses langsung ke bandara dan layanan yang terintegrasi, kereta bandara menjadi solusi efisien bagi mobilitas masyarakat urban. PT Railink berharap tren positif ini terus berlanjut dan dapat memperkuat peran transportasi publik di Indonesia.
“Kami berharap pencapaian ini dapat terus meningkatkan kepuasan pelanggan dan memberikan kontribusi positif bagi transportasi publik di Indonesia. PT Railink juga akan terus bekerja keras untuk memastikan perjalanan yang aman, nyaman, dan tepat waktu bagi seluruh penumpang,” tutup Ayep.
PT Railink mengimbau penumpang untuk memesan tiket lebih awal dan menyesuaikan jadwal keberangkatan. Penumpang disarankan tiba di bandara 2 jam sebelum jadwal penerbangan domestik dan 3 jam untuk penerbangan internasional guna menghindari risiko ketinggalan pesawat. (m31)
Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel : https://whatsapp.com/channel/0029VaZRiiz4dTnSv70oWu3Z dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.