Scroll Untuk Membaca

Berita

Ketua IMI Bireuen Fahdinur Tegaskan Tidak Dukung Balap Liar

Ketua IMI Bireuen Fahdinur Tegaskan Tidak Dukung Balap Liar
Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bireuen, Fahdinur saat memberikan kata sambutan, Minggu (27/4) malam. Waspada/Fauzan
Kecil Besar
14px

BIREUEN (Waspada): Ketua Ikatan Motor (IMI) Cabang Bireuen, menegaskan komitmennya tidak mendukung balap liar dalam bentuk apapun, karena dapat membahayakan nyawa diri sendiri maupun orang lain.

“Sekarang ini di Bireuen sering sekali terjadinya balap liar. Itu tidak ada toleransi dengan kami, karena memang tidak dibenarkan. Ini sebuah komitmen kita terhadap keselamatan lalulintas,” tegas Ketua IMI Cabang Bireuen, Fahdinur dalam sambutannya pada pengukuhan pengurus IMI Bireuen, periode 2025-2027 di halaman Pendopo Bupati Bireuen, Minggu (27/4) malam.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Ketua IMI Bireuen Fahdinur Tegaskan Tidak Dukung Balap Liar

IKLAN

Dijelaskan Fahdi, untuk komitmen tersebut apabila terdapat pembalap yang terbukti melakukan pelanggaran berupa balap liar, maka dengan tegas pihaknya akan melakukan diskualifikasi. Kartu KIS (Kartu Izin Start) yang dimiliki akan dicabut, dan yang bersangkutan tidak diizinkan lagi untuk mengikuti event resmi di bawah naungan IMI.

Ketua IMI Bireuen Fahdinur Tegaskan Tidak Dukung Balap Liar

“Kami tidak akan ragu-ragu mengambil langkah tegas. Karena bagi kami, membangun dunia otomotif yang sehat harus dimulai dari keberanian menegakkan aturan. Kita tidak lagi melihat ke belakang, kita tidak akan memelihara kebiasaan lama. Kita sakarang ini melangkah ke depan, menuju masa depan otomotif yang lebih tertib. Saya dan para Pengurus Insya allah siap menjadi pelopor kenyamanan berlalu lintas bersinergi dengan pemerintah dan Polri serta jasaraharja,” sebut Ketua Fahdinur.

Ketua IMI Aceh, H. Mirza Mubaraq dalam arahannya menyampaikan, hari ini menjadi sebuah momentum di dunia otomotif di Kabupaten Bireuen karena sudah melantik kepengurusan yang baru untuk penggerak otomotif, baik dari prestasi olaraga maupun budaya berkendara yang aman serta tertib di Bireuen.

“Kepada saudara saya yang baru saja dilantik, ini merupakan sebuah amanah yang harus dijalankan dan komitmen dengan semangat berkaloborasi dengan pihak pihak terkait di Bireuen. Maka mari kita jadikan rumah bersama bagi semua pelaku otomotif roda dua maupun roda empat hingga atlit balap motor dan mobil. Bersinergilah dengan pemerintah. Jabatan yang diemban ini satu kehormatan dan jagalah serta jalankan dengan sebaik baiknya,” harap Ketua IMI Aceh, Mirza.

Pengukuhan pengurus IMI Bireuen tersebut dihadiri Bupati Bireuen, H. Mukhlis, Wakil Bupati, Ir Razuardi, Kapolres Bireuen, AKBP Tu Chat Kipta Herdani SIK, M.Med Kom beserta para tamu undangan lainnya.(czan)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE