LHOKSEUMAWE (Waspada): Akibat mengalami gagal ginjal, seorang WBP Lapas Kelas IIA Lhokseumawe rutin menjalani cuci darah. Pihak Lapas memberikan pelayanan kesehatan maksimal kepada warga binaan, Kamis (24/8).
Plt. Kalapas Efendi kepada Waspada menjelaskan, salah seorang WBP Lapas Lhokseumawe rutin dirujuk ke RSUD Cut Meutia, Aceh Utara. “Secara rutin seminggu dua kali diantar untuk melakukan cuci darah karena mengalami gagal ginjal kronis, ditemani oleh petugas Lapas Kelas IIA Lhokseumawe dengan tetap menjaga SOP pengawalan,” jelas Efendi.
Menurutnya, Lapas Kelas IIA Lhokseumawe terus berupaya memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik kepada setiap Warga Binaan Pemasayarakatan (WBP).
Tim Medis Lapas Lhokseumawe mengambil tindakan cepat dalam penanganan WBP yang sedang menderita sakit kronis atau mengancam jiwanya. Yaitu dengan melakukan rujukan ke rumah sakit.
“Secara rutin seminggu dua kali, kami antarkan WBP ini ke Rumah Sakit Cut Meutia untuk melakukan cuci darah. Selain itu, kami juga memantau WBP tersebut untuk menjalani pola hidup sehat dengan menghindari makanan atau kondisi yang dapat memicu keparahan,” ungkap Plt. Kalapas.(b08)