LANGSA (Waspada) : Masyarakat di tiga kecamatan dalam wilayah Kota Langsa mendapatkan bantuan sembako dampak dari banjir luapan Sungai (Krueng —red) Langsa dari Pemko Langsa, Senin (25/12) petang.
Pj Wali Kota Langsa Syaridin, S.Pd, M.Pd, yang langsung terjun ke lokasi banjir menyatakan bahwa Pemko Langsa menyalurkan bantuan sembako untuk warga yang terdampak banjir akibat hujan yang mengguyur Kota Langsa yang menyebabkan terjadi luapan Sungai atau Krueng Langsa.
Sejumlah gampong yang menjadi sasaran penyaluran bantuan meliputi Kecamatan Langsa Lama, Kecamatan Langsa Kota dan Kecamatan Langsa Baro.

Sedangkan gampong yang sudah mulai terendam air diantaranya Gampong Pondok Keumuning, Gampong Seulalah, Gampong Seulalah Baro, Gampong Pondok Pabrik, Gampong Sidodadi Gampong Sidorejo, Gampong Jawa Belakang dan Gampong Geudubang Aceh.
Kata, Syaridin saat meninjau sejumlah lokasi banjir mengatakan Pemko Langsa akan terus memantau perkembangan terkini dan mengantisipasi situasi di lapangan.
“Berbagai upaya akan kita lakukan dalam situasi saat ini, pertama kita telah menyalurkan bantuan sembako kepada masyarakat dan evakuasi warga ke tempat yang lebih aman,” katanya.
Selain itu, pihaknya akan berkoordinasi dengan pemerintah gampong untuk menyiapkan dapur umum bagi warga yang terdampak banjir untuk menjaga kelangsungan hidup dengan memastikan ketersediaan pangan dan penyaluran kebutuhan mereka.
“Terpenting adalah koordinasi dengan BPBD, Dinas Sosial dan camat. Apa yang kurang segera dilaporkan agar sama-sama dicarikan solusinya,” pinta Syaridin.
Ikut serta penyaluran sembako, Kapolres Langsa AKBP Muhammadun, SH, Dandim 0104/Aceh Timur diwakili Kapten. Kav. Khairul Nizam, Danramil 23/Lgst, Asisten Pemerintahan, Keistimewaan Aceh dan Kesra Setda Kota Langsa, Suriyatno AP, MSP, Kepala BPBD Kota Langsa, Nursal Syahputra S.STP, Kadis PUPR Kota Langsa Muharram ST, M.Si, Kabid. Rehabilitasi dan Perlindungan Jaminan Sosial Dinas Sosial Kota Langsa, Kamalul Rusdi, S.ST. Pi, Camat Langsa Lama, Reza Ardiansyah S.STP dan para geuchik. (crp).