Scroll Untuk Membaca

Aceh

Wakil Ketua DPRA Silaturahim Dengan Wartawan Abdya

Wakil Ketua DPRA Silaturahim Dengan Wartawan Abdya
Wakil Ketua DPRA Silaturahim Dengan Wartawan Abdya
Kecil Besar
14px

BLANGPIDIE (Waspada): Wakil Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (DPRA), Safaruddin SSos MSP, Selasa (17/10), bersilaturrahim dengan para pekerja media, yang ada dalam wilayah Aceh Barat Daya (Abdya).

Dalam giat silaturrahim hari itu, Safaruddin menyebutkan, silaturahim itu penting, meski pertemuan seperti ini tidak sering dilakukan karena banyaknya kesibukan. Namun hubungan komunikasi dengan para rekan-rekan wartawan, tetap harus terjalin.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Wakil Ketua DPRA Silaturahim Dengan Wartawan Abdya

IKLAN

Dikatakan, selama menjalankan tugas sebagai Wakil Ketua DPRA, peran wartawan sangat membantu, terutama dalam hal pemberitaan dan penyampaian informasi yang akurat. Tidak sedikit program pembangunan melalui aspirasinya, merujuk pada informasi yang disampaikan oleh para jurnalis.

Sebagai anggota DPRA satu-satunya dari Abdya, pihaknya berharap kepada para wartawan, untuk terus mengawal proses pembangunan yang ada, termasuk program pembangunan melalui aspirasinya. Tujuannya adalah untuk pengawasan proses pembangunan, agar tidak salah dalam pemanfaatannya.

Dicontohkan politisi Partai Gerindra itu, seperti halnya pengerjaan peningkatan jalan lintas Cot Manee-Blangpidie yang terkesan lamban. Sehingga masyarakat pengguna jalan menjadi terganggu. “Ajang ini merupakan ajang membina hubungan baik dengan para wartawan, karena media salah satu faktor pendukung untuk pembangunan daerah, khususnya Kabupaten Abdya ke depannya,” tegasnya.

Dikatakan juga bahwa dirinya siap dikritik, jika dalam menjalankan amanah rakyat, tidak sesuai dengan apa yang sudah diamanahkan. Dalam artian, kritikan yang membangun, karena dengan kritikan dan saran tersebut, akan menjadi acuan perubahan dan perbaikan ke depannya. “Saya berharap dengan silaturahmi ini semakin mempererat hubungan saya selaku Wakil Ketua DPRA dengan para wartawan,” katanya.(b21)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE