Scroll Untuk Membaca

AcehEkonomi

Usai Subuh, Ratusan IRT Antre Kupon Pasar Murah

ATAS: Usai Subuh, ratusan IRT antre kupon pasar murah di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh BAWAH: Di tengah suasana masih gelap usai subuh, pembagian kupon belanja paket bahan pokok di pasar murah di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (28/11). (Waspada/Ist)
ATAS: Usai Subuh, ratusan IRT antre kupon pasar murah di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh BAWAH: Di tengah suasana masih gelap usai subuh, pembagian kupon belanja paket bahan pokok di pasar murah di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (28/11). (Waspada/Ist)

BANDA ACEH (Waspada): Untuk mengirit dan menormalisasikan biaya kebutuhan pokok keluarga, sedikitnya ratusan ibu rumah tangga (IRT), sejak usai subuh sudah antre mendapatkan kupon membeli paket bahan kebutuhan pokok di pasar murah di Taman Sulthanah Safiatuddin, Banda Aceh, Selasa (28/11).

Pantauan Waspada, sekitar pukul 06.00 WIB sedikitnya ratusan IRT rela antre untuk mendapatkan kupon belanja paket bahan pokok pasar murah. Diantaranya yang antre juga terdapat puluhan bapak-bapak.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Usai Subuh, Ratusan IRT Antre Kupon Pasar Murah

IKLAN

Spanduk pasar yang dipajang di lokasi pasar murah tersebut, tercantum harga beras premium 10 Kg Rp93 ribu, gula 2 Kg Rp26 ribu, minyak goreng dalam kemasan Rp28 ribu, telur ayam satu papan (30 butir) Rp38 ribu. Semua satu paket dengan harga Rp185 ribu.

Disebutkan, Pemerintah Kota Banda Aceh melalui Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) mengadakan pasar murah sebagai tanggap inflasi dalam rangka menjaga dan stabilisasi harga kebutuhan pokok. (b03).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE