Scroll Untuk Membaca

Aceh

Upacara Peringatan HUT Ke-78 RI Di Langsa Meriah

Pasukan Paskibraka berhasil mengibarkan sang Merah Putih pada upacara peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, Lapangan Merdeka Langsa, Kamis (17/8) pagi. Waspada/Rapian.
Pasukan Paskibraka berhasil mengibarkan sang Merah Putih pada upacara peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, Lapangan Merdeka Langsa, Kamis (17/8) pagi. Waspada/Rapian.

LANGSA (Waspada) : Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) pada tahun 2023 berlangsung secara khidmat dan meriah di Lapangan Merdeka Langsa, Kamis (17/8) pagi.

Bertindak selaku Inspektur upacara Pj Wali Kota Langsa, Ir Said Mahdum Majid, juga dihadiri oleh unsur Forkompimda Langsa serta berbagai instansi vertikal yang ada di Kota Langsa.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Upacara Peringatan HUT Ke-78 RI Di Langsa Meriah

IKLAN
Upacara Peringatan HUT Ke-78 RI Di Langsa Meriah
Pj Wali Kota Langsa, Ir Said Mahdum Majid, saat menyerahkan bendera merah putih kepada pasukan Paskibraka dalam peringatan HUT Ke-78 Kemerdekaan RI, di Lapangan Merdeka Langsa, Kamis (17/8) pagi. Waspada/Rapian.

Upacara diawali dengan pembacaan ayat suci Alquran, lalu pengibaran bendera oleh para pelajar yang tergabung dalam pasukan Paskibraka, kemudian detik-detik pembacaan proklamasi, serta penutup upacara pembacaan doa.

Jalannya upacara menjadi perhatian bagi warga Langsa dimana saat detik-detik pengibaran bendera merah putih yang dibawakan oleh tim Paskibraka dari pelajar SMA/SMK maupun MA yang ada di Kota Langsa.

Sedangkan jalan protokol A Yani sempat macet dikarenakan warga memadati lapangan merdeka untuk melihat secara dekat prosesi jalannya upacara, apalagi para orang tua melihat anak-anaknya tampil sebagai pasukan Paskibraka.

Usai melakukan upacara bendera dilanjutkan dengan penampilan para polisi cilik (Polcik) yang menampilkan kebolehannya dalam baris berbaris dari para siswa/i Sekolah Dasar (SD) yang ada di Kota Langsa dan penampilan para Polcik ini mendapat perhatian khusus dari warga yang menonton jalannya upacara.

Sementara itu para unsur Forkompimda Langsa usia upacara melakukan kegiatan berupa anjangsana ke Lapas Kelas II B Langsa untuk menjenguk para napi untuk memberikan remisi. (crp).

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE