SINGKIL (Waspada): Memasuki liburan natal dan tahun baru (Nataru), Tourism Information Center (TIC) Singkil membuka layanan informasi bagi para wisatawan yang hendak berwisata ke Pulau Banyak Kabupaten Aceh Singkil.
Disamping sebagai pusat informasi bagi para wisatawan yang datang, TIC yang dikelola Dinas Pariwisata Pemuda dan Olah Raga (Disparpora) Aceh Singkil ini juga menyiapkan lahan untuk area parkir para wisatawan, di lokasi Kantor TIC yang berada persis di samping Kantor Pelabuhan ASDP Desa Pulo Sarok Singkil.
Kabid Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Juardin didampingi Kabid Pemasaran Disparpora Amran Ramli SE MAP kepada Waspada.id di Kantor TIC Singkil, Jumat (23/12) mengatakan, Kantor TIC Singkil menyediakan fasilitas khusus bagi para wisatawan yang akan menyeberang ke Pulau Banyak.
Disamping itu, jika masih bingung untuk lokasi tujuan wisata yang akan dikunjungi, para wisatawan bisa berkonsultasi dan mencari informasi lokasi wisata mana yang akan dituju sesuai keinginan masing-masing.
Kemudian informasi mengenai ketersediaan armada transportasi, penginapan serta informasi harganya.
“Kadang kan ada wisatawan yang masih bingung mau tujuan wisata kemana. Apakah Pulau Panjang, Palambak atau lainnya, jadi mereka bisa menghubungi dulu nomor kontak petugasnya, atau website Disparpora,” ucap Juardin
Setelah menghubungi nomor kontak tersebut petugas TIC akan membantu memandu sesuai informasi yang dibutuhkan, sebut Amran.
Petugas di kantor TIC akan aktif selama 24 jam, menjaga keamanan kendaraan yang parkir dilokasi serta melayani informasi para wisatawan yang membutuhkan, serta informasi jadwal keberangkatan transportasi penyeberangan atau transportasi darat menuju Medan maupun Banda Aceh, tambah Juardin
Untuk nomor kontak pelayanan yang bisa dihubungi,
Vivi, Hp/WA 082294282008
Dini,Hp/WA 081362599239
Novi, HP/WA 085373930803
Atau informasi melalui Website Wisata: https//disparpora1.acehsingkil.go.id. . (B25)
Foto: Kabid Parekraf Juardin bersama Kabid Pemasaran Amran Ramli meninjau lokasi area parkir para wisatawan di Kantor Tourism Information Center (TIC) Singkil selama menyambut liburan Nataru. WASPADA/Ariefh
Semoga pariwisata Aceh bangkit kembali bersama masyarakat