Scroll Untuk Membaca

Aceh

Terkait Pengumuman DCS, KIP Aceh Belum Terima Sanggahan

LANGSA (Waspada): Sejak dibukanya kran sanggahan yang ditujukan kepada masyarakat, hingga saat ini Komisi Independen Pemilihan (KIP) Aceh belum satupun menerima sanggahan ataupun pengaduan dari masyarakat dengan data autentik.

Wakil Ketua KIP Aceh, Agusni AH, kepada wartawan, Senin (28/8) memberikan tanggapannya bahwa KIP Aceh fokus laksanakan tahapan beririsan dalam waktu bersamaan secara nasional, yakni pencalonan legislatif dan penyusunan Daftar Pemilih Tambahan (DPTb).

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Terkait Pengumuman DCS, KIP Aceh Belum Terima Sanggahan

IKLAN

“Mengingat tahapan pencalonan dan pengumuman serta sanggahan serta masukan masyarakat terhadap Daftar Calon Sementara (DCS), dan masa penyusunan DPTb ini merupakan tahapan krusial sehingga memerlukan konsentrasi penuh agar segala kemungkinan buruk dapat terhindar sedari dini,” ungkap Agusni AH.

Lebih lanjut Agusni AH menyebutkan, masa pengumuman DCS sejak 19 hingga 28 Agustus 2023 sampai sejauh ini belum ada tanggapan masyarakat secara langsung yang dibuktikan dengan data autentik ke KIP Aceh.

“Demikian halnya pindah memilih lewat DPTb. Namun, beberapa kabupaten dan kota sudah melakukan layanan untuk warga pindah memilih baik dalam negeri maupun luar negeri seperti di KIP Kota Banda Aceh,” papar Agusni AH Komisioner dua periode ini.

Disampaikan juga adapun pindah memilih ini berlaku bagi setiap warga masyarakat yang namanya sudah masuk dalam Daftar Pemilih Tetap (DPT). Ini bisa disampaikan ke PPS di setiap desa dan PPK di kecamatan serta KIP Kab/Kota.

“Terkait ikhwal ini semua jenjang penyelenggara telah membuka posko layanan untuk kebutuhan dimaksud,” tandasnya. (crp)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE