Scroll Untuk Membaca

AcehHeadlines

Syeh Muharram: Utamakan Kepentingan Rakyat Ketimbang PON

Syeh Muharram Calon Bupati Aceh Besar Tahun 2024 dari jalur independen.(Waspada/T.Mansursyah)
Syeh Muharram Calon Bupati Aceh Besar Tahun 2024 dari jalur independen.(Waspada/T.Mansursyah)

BANDA ACEH (Waspada): Calon Bupati Aceh Besar H. Muharram Idris atau yang lebih dikenal Syeh Muharram mendesak Pemerintah Aceh maupun Pemkab Aceh Besar agar membuka air dari irigasi Waduk Keliling untuk petani Aceh Besar, yang bisa mengakibatkan gagal panen akibat kekeringan yang melanda daerah ini.

Kata Syeh Muharram, sekarang Aceh khususnya Aceh Besar dilanda musim panas. Masyarakat Aceh Besar sedang menanam padi dan padinyapun sedang hampir panen.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Syeh Muharram: Utamakan Kepentingan Rakyat Ketimbang PON

IKLAN

“Cuma yang masalah sekarang adalah kelangkaan air, akibat irigasi Waduk Keliling, yang menurut informasi masyarakat ditutup atau disimpan airnya untuk kegiatan PON Aceh-Sumut,” kata Syeh Muharram, kepada Waspada di Banda Aceh, Rabu (24/07/24).

Dikatakan, beberapa kecamatan di Aceh Besar, seperti Kecamatan Indrapuri, Montasik, sebagian Blang Bintang, Kuta Baro, Ingin Jaya, sebagian Kuta Malaka dan sebagian kecamatan lainnya, biasa mereka bercocok tanam setahun dua kali.

“Hari ini para petani itu diancam gagal panen. Pasalnya, menurut informasi masyarakat dan para petani, bahwa Waduk Keliling yang biasa airnya mengalir ke sawah mereka itu, sekarang ditutup,” ungkap Syeh Muharram yang maju calon bupati dari jalur Independen itu.

Kenapa? Syeh Muharram menjelaskan, ditutupnya atau disimpannya air dari irigasi Waduk Keliling karena akan ada event kegiatan PON Sumut-Aceh, dimana disitu akan digelar cabor lomba dayung.

” Saya lihat alasan ini terlalu dini, harusnya air itu dibuka untuk masyarakat, karena untuk menjamin kelangsungan panen padi mereka,” tuturnya.

“Jadi, PON silakan saja, tapi event ini kan masih lama digelar pada 8 s/d 20 September 2024. Untuk itu, saya selaku tokoh masyarakat Aceh Besar meminta dan mendesak Pemerintah Aceh dan Pemkab Aceh Besar agar sudi membuka air untuk petani ,supaya petani di Aceh Besar itu tidak gagal panen untuk tahun ini,” papar mantan kombatan GAM Aceh Rayeuk itu.

Harap Pilkada Berjalan Aman
Terkait pilkada yang akan digelar pada Nopember 2024 mendatang, Syeh Muharram berharap Pemilukada di Aceh Besar ini bisa berjalan dengan baik, aman dan damai.

Karena, tujuan kita satu yaitu memilih sosok pemimpin yang baik di antara pemimpin-pemimpin yang baik itu. Jadi, mudah-mudahan dengan adanya Pemilukada ini bisa terpilih pemimpin yang bagus menurut keinginan masyarakat Aceh Besar, imbuh Syeh Muharram.

Syeh Muharram lebih lanjut berharap, kepada masyarakat Aceh Besar untuk bisa menentukan pilihannya berdasarkan hati nuraninya. “Saya pikir masyarakat sudah tau siapa calonnya yang sesuai dengan keinginan dan kondisi Aceh Besar sekarang ini,” jelasnya.

Pada bagian lain, ketika diwawancara Waspada.id, Syeh Muharram mengaku bersama timnya minta agar menjalankan politik santun serta menjaga dan menghormati orang lain. “Karena, apapun ceritanya semua calon Bupati maupun calon Wakil Bupati Aceh Besar, itu saudara kita semua. Saudara kita yang satu kabupaten. Pilkada ini kan hanya sementara dan sesudah itu kita akan bergandeng tangan dan akan melibatkan semua komponen membangun Aceh Besar secara bersama-sama,” papar Syeh Muharram.

Ketika ditanya, jika Syeh Muharram dipercayakan rakyat memimpin Aceh Besar, apa program yang perlu diprioritaskan. Menurut Syeh Muharram pertama kali menyangkut pendapatan ekonomi masyarakat. Sekarang, kata dia, pendapatan ekonomi masyarakat di Aceh Besar sangat rendah dibandingkan dengan kabupaten-kabupaten lain yang ada di Aceh.

“Jadi, saya bertekad dengan tim dan juga bersama dengan pak Syukri (selaku Calon Wakil Bupati) yaitu program utama kami yakni untuk peningkatan ekonomi Aceh Besar, dalam empat sektor yaitu sektor pertanian, perkebunan, perikanan dan sektor peternakan,” terangnya.

“Saya pikir empat program ini adalah yang menyentuh kehidupan dan kepentingan masyarakat Aceh Besar,” tegas Syeh Muharram.

Terakhir Syeh Muharram, mengucapkan terima kasih kepada masyarakat baik yang ada di Aceh Besar maupun di luar Aceh Besar yang memberikan apresiasi dan atensi kepadanya. “Mudah-mudahan cita-cita yang kita inginkan bersama untuk perubahan Aceh Besar bisa tercapai,” pungkas Syeh Muharram.(b02)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE