LANGSA (Waspada): Pemerintah Gampong Matang Seulimeng dan Panwaslucam Langsa Barat gelar Sosialisasi Larangan Kampanye Bagi Aparatur Gampong dalam mengahadapi Pemilu 2024, di Aula Kantor Geuchik Gampong Matang Seulimeng Kecamatan Langsa Barat, Rabu (6/12).
Kegiatan tersebut diselenggarakan dan difasilitasi oleh Geuchik Gampong Matang Seulimeng bekerja sama dengan Panwaslucam Langsa Barat, dengan pemateri Sri Wahyuni Koordinator Divisi (Kordiv), Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas (HP2H) Bawaslu Kota Langsa.
Ketua Panwaslucam Langsa Barat, Muhammad Reza S, Sos, I, menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan, sehubungan dengan surat Instruksi Bawaslu RI Nomor : 942/PP.00.00/K1/11/2023 tanggal 27 November 2023 perihal Instruksi Pengawasan Tahapan Kampanye Pemilu Serentak Tahun 2024.

“Kami mengucapkan terimakasih dan apresiasi kepada Pemerintah Gampong Matang Seulimeng dan jajarannya yang telah memfasilitasi kegiatan penyuluhan Pemilu tingkat perangkat gampong, semoga kegiatan ini bermanfaat bagi kita semua,” ujarnya.
Sementara, Geuchik Gampong Matang Seulimeng, Jufriadi R, SE, MSi, menyatakan bahwa pembekalan ataupun sosialisasi ini sangat berarti bagi aparatur gampong sebagai bentuk menyukseskan Pemilu serentak 2024 mendatang.
“Kiranya sosialisasi ini mendapatkan ilmu pengetahuan yang berguna terkait pemilu dan bagi aparatur gampong harus dapat netral serta tidak ikut dalam politik praktis nantinya,” paparnya.
Koordinator Divisi (Kordiv), Hukum, Pencegahan, Partisipasi Masyarakat dan Humas (HP2H) Bawaslu Kota Langsa Sri Wahyuni mengatakan bahwa sosialisasi ini sangat penting bagi aparatur gampong jelang Pemilu 2024 mendatang.
“Peran komponen masyarakat dalam pemilu terbuka seluas-luasnya, tidak terkecuali bagi aparatur pemerintahan, termasuk Geuchik dan perangkat gampong yang tidak boleh berpartisipasi dalam politik praktis dan kampanye,” kata Sri Wahyuni.
Dalam kesempatan itu, ia juga menyampaikan materi terkait UU No. 7 tahun 2017 tentang pemilu. PKPU No. 15 tahun 2023 dan Perbawaslu tentang larangan kampanye bagi Aparatur Gampong.
“Jadi, terkait persiapan menghadapi perhelatan Pemilu 2024, Bawaslu Kota Langsa telah membuat surat himbauan sebagai upaya pencegahan terkait pelanggaran netralitas Pemilu,” Semoga pemilu serentak tahun 2024 berjalan lancar dan sukses, imbuhnya.
Kegiatan ini turut dihadiri juga, Anggota Panwaslucam Langsa Barat, Zia Ulla Maulani dan Ismail, SE dan beberapa stafnya dan PKD Gampong Matang Seulimeng, para Tuha Peut, Imum, Kadus, BKM, Ketua PPS dan sejumlah tamu undangan lainnya.
Pada sesi terakhir dilakukan tanya jawab bersama aparatur Gampong setempat, terkait kepemiluan, diakhiri dengan penyerahan surat himbauan dan selebaran larangan kampanye yang diserahkan oleh PKD Gampong Matang Seulimeng Haryati Z Kepada Geuchik, Tuha Peut dan pihak BUMD Gampong Matang Seulimeng. (b24)