KOTA JANTHO (Waspada): Camat Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Asnawi, SE, minta masyarakat dan peternak untuk berhati-hati dan waspada dengan munculnya srigala, binatang liar yang sudah memangsa sapi warga di kawasan kecamatan itu.
“Warga yang berkebun dan yang melepas ternak di hutan untuk sementara ini perlu berhati-hati dengan munculnya srigala yang telah memangsa sejumlah sapi,” ujar Asnawi pada Musrenbang di Gampong Lam Ara Engkit, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar, Jumat (14/10).
Karena itu, pada Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Gampong Lam Ara Engkit, Asnawi meminta warga petani dan peternak yang pergi ke kebun pertama harus menjaga diri. “Kalau hendak ke kebun atau merawat ternak di hutan hendaknya pamit ke keluarga untuk menjaga segala kemungkinan,” pintanya.
Kemudian, terangnya, kalau memang perlu sapi dan kerbau yang berada atau dipelihara di kebun atau di pinggiran hutan agar dikandangkan sementara waktu. “Kalau memang bisa dikandangkan ya dikandangkan dulu guna mencegah ancaman srigala itu,” cetus Asnawi.

Tim BKSDA Turun Ke Luthu
Sebelumnya, mantan Sekretaris Kecamatan Kuta Malaka ini, mengungkapkan bahwa soal srigala ini bencana baru yang muncul, setelah Covid-19 dan terakhir musibah penyakit kuku dan mulut (PMK) yang menyerang sapi di Aceh Besar.
“Soal srigala ini informasinya tim penanggulangan bencana Balai Konservasi Sumber Daya Alam (BKSDA) provinsi akan turun ke Gampong Luthu,” sebut Asnawi yang mendapat kabar dari Camat Kuta Makmur.
Karena itu, ia berharap nantinya akan ada solusi-solusi bagaimana menghadapi ancaman srigala agar tidak memangsa ternak warga. Meski sebenarnya srigala ini sudah pernah muncul di perbukitan Kuta Malaka, namun kali ini makin banyak sapi yang jadi korbannya.
Ia mengatakan masyarakat Kuta Malaka yang berada di pinggiran pegunungan Bukit Barisan ini mengandalkan hidupnya dengan beternak dan berkebun di kawasan itu. “Kalau gajah dan harimau mungkin ada pawangnya, tapi srigala ini belum ada pawangnya. Jadi butuh ikhtiar kita semua mencari cara menanganinya,” imbuh Asnawi.
Dalam sepekan ini beredar video di WA grup Gampong Lam Ara Engkit yang memperlihatkan sapi-sapi korban keganasan srigala di kawasan Gampong Lam Ara Tunong, Kecamatan Kuta Malaka, Aceh Besar.
Sapi yang yang dimangsa gerombolan srigala itu sapi-sapi berusia muda. Terlihat jelas sapi itu tinggal tulang rangkanya saja, sementara isi perutnya habis dikuras makhluk liar itu. (b05)