KOTA JANTHO (Waspada): Rumah shelter yang dijadikan tempat penyimpangan material kayu bekas, musnah terbakar di Gampong (desa) Klieng Cot Aron, Kecamatan Baitussalam, Kabupaten Aceh Besar, Rabu (29/5) malam.
“Penyebap terjadinya kebakaran diduga akibat pembakaran sampah yang dilakukan tanpa pengawasan dan bangunan shelter tersebut pun mengalami rusak berat,” sebut Ridwan Jamil, Kepala Pelaksana (Kalaksa) BPBD Aceh Besar.
Petugas Damkar Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Aceh Besar Pos Induk Sibreh menerima informasi kebakaran shelter, milik M. Amin, 46, tersebut, pada pukul 19.30 WIB yang disampaikan masyarakat.
“Karena lokasi kebakaran tersebut berdekatan dengan Pos Durung, maka petugas Pos Induk menyampaikan informasi tersebut kepada petugas Damkar Pos Durung dan Pos Kajhu untuk melakukan penanganan pemadaman,” kata Ridwan Jamil.

Menurut informasi dari petugas di lokasi kejadian, tambahnya, yang terbakar adalah rumah shelter belum jadi dan tidak ditempati. Sementara ini rumah tersebut digunakan sebagai tempat penyimpanan material kayu bekas atau peranca bangunan.
Dua armada Damkar BPBD Aceh Besar masing-masing dari Pos Kajhu dan Pos Durung serta didukung tujuh persone berusaha memadamkan api yang membakar shelter tersebut. Proses pemadaman dan pendinginan diselesaikan petugas pada pukul 22.00 WIB.
Dalam upaya melakukan pemadaman petugas damkar BPBD Aceh Besar juga ikut dibantu oleh personel TNI-Polri dari Koramil dan Polsek setempat serta warga sekitar. (b05)