Scroll Untuk Membaca

Aceh

Sepanjang 2023, Imigrasi Lhokseumawe Terbitkan 28.390 Paspor

Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe, Usman. (Waspada/Ist)
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe, Usman. (Waspada/Ist)

LHOKSEUMAWE (Waspada): Sepanjang tahun 2023, terhitung hingga November, Selasa (19/12), Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe telah menerbitkan jumlah buku paspor sebanyak 28.390 blanko untuk sejumlah kota/kab Aceh.

Hal itu diungkapkan Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe Usman kepada Waspada yang dikonfirmasi di ruang kerjanya terkait pelayanan paspor untuk masyarakat. Sedang jumlah untuk Desember 2023, saat ini proses penerbitan paspor masih berjalan.

Scroll Untuk Lanjut Membaca

Sepanjang 2023, Imigrasi Lhokseumawe Terbitkan 28.390 Paspor

IKLAN

“Sesuai catatan kami, jumlah pengeluaran blanko dokumen perjalanan RI di Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe adalah 28.390 blanko,” ujarnya.

Sepanjang 2023, Imigrasi Lhokseumawe Terbitkan 28.390 Paspor
Kepala Kantor Imigrasi Kelas II TPI Lhokseumawe Usman. Waspada/Ist

Usman menyebutkan, bila dihitung secara terperinci, maka setiap harinya tercatat kurang lebih sebanyak 60 pemohon paspor yang dilayani oleh petugas.

Sebagian besar masyarakat melakukan pengurusan paspor secara online melalui aplikasi yang tersedia. Namun untuk memberi pelayan terbaik kepada masyarakat, tentunya petugas melakukan sistem jemput bola atau Eazy Passport. Terutama untuk jamaah haji, umrah.

Kemudian bagi orang yang sakit karena tidak mampu mendatangi Kantor Imigrasi untuk mengikuti tahapan proses pembuatan paspor.

Prioritas pelayanan juga diberikan langsung kepada penyandang disabilitas, ibu hamil, anak-anak dan orangtua. Sehingga proses pengurusan paspor lebih mudah.

“Tentunya para petugas selalu memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat dalam mengurus paspor. Kita prioritaskan layanan percepatan kepada disabilitas, ibu hamil,” tegasnya.

Usman menjelaskan, pada umumnya tujuan pemohon mengajukan pembuatan paspor diantaranya seperti tujuan pendidikan, wisata, berobat, umrah, haji, serta tujuan bisnis. Disamping itu, kini pihaknya sedang menfokus untuk persiapan haji, tambahnya. (b09)

Update berita terkini dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran favoritmu akses berita Waspada.id WhatsApp Channel dan Google News Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp dan Google News ya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

*isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE